Page 28 - Al Ashri edisi 44MP
P. 28
REMAJA berkreasi
Novelis Belia
Novelis Belia
Berbakaterbakat
B
ADELLIA KHAIRUNNISA, Kelas 9 H
Penulis novel Standing Next To You
Geliat literasi di Madrasah Pembangunan mulai menunjukkan
buahnya. Adellia Khairunnisa, kelas 9 H sudah menerbitkan
novel pertamanya; Standing Next To You pada Januari 2016
kemarin. Bagi Adel, panggilan kesehariannya, ini adalah karya
keduanya setelah naskah cerpennya berjudul ‘Andaikan’ berhasil
memenangkan sayembara menulis kisah fiksi field trip saat ia
duduk di kelas 8. Karyanya ini dibukukan bersanding dengan
22 naskah terbaik dalam antologi berjudul ‘Lukisan Ellisa’ yang
terbit Maret 2015 silam digagas panitia Field Trip tahun 2015.
Kurang dari setahun, Adel sudah melahirkan karya yang lebih
rumit dari sekadar cerpen. Standing Next To You adalah sebuah
lompatan besar dari keberhasilan menjuarai menulis cerpen lalu
berhasil menulis dan menerbitkan sebuah novel.
Adellia lahir di Jakarta, 9 April 2001. Cita-citanya menjadi
dokter. Punya motto hidup, “jalani saja hidup ini, hasilnya
serahkan pada Allah Swt”. Anak kedua dari tiga bersaudara
pasangan Bapak Nur Muhammad Busro dan Ibu Rahma
Wijayanti ini sejak kecil sudah menunjukkan minat menulis.
Penyuka karya-karya Rick Riordan dan Tere Liye ini mengakui
pengalaman menulis novel Standing Next To You sangat menyenangkan sekaligus menegangkan.
Ada kalanya, ide yang tadinya sudah berkembang dengan baik di kepala, menguap begitu saja.
Belum lagi saat memilih kata yang menurutnya kurang bisa menggambarkan perasaan yang
diinginkan. Namun masalah itu segera dapat diatasinya dengan banyak membaca.
Bagi Adel, menulis adalah pengalaman menarik sejak ia kecil. Tapi tidak pernah terpikir
untuk menyalurkan minat itu ke arah yang lebih serius. Adel hanya merasa bahwa menulis itu
menyenangkan. Adel bersyukur, sesuatu yang dulu dianggapnya sekadar menyenangkan itu kini
sudah menghasilkan ‘sesuatu’.
Adel berharap, Madrasah Pembangunan memberikan ruang yang lebih luas bagi siswa agar
mereka dapat mengembangkan bakat menulis. Lebih banyak memberikan dorongan supaya
mereka berani mempersembahkan karya yang bisa dinikmati banyak orang. Tentu, madrasah juga
harus berani memberikan apresiasi yang memadai agar semangat mereka berkarya tetap terjaga.
Yang tidak kalah penting, madrasah jangan setengah hati untuk membuat program-program yang
secara khusus mendorong lahirnya novelis-novelis dari rahim Madrasah Pembangunan.
Adel yang tinggal di alamat Jl. WR. Supratman No. 27 B ini optimis, Standing Next To You
akan disusul novel-novel karyanya yang lain.
26 ed
edisi 44isi 44