Page 9 - PJOK Kelas 11 SMA-MA-SMK-MAK. Bab 10. portalmateripelajaran.blogspot.co.id
P. 9
e. Serangan Berawal dari Tendangan Penjuru (Corner Kick)
Tendangan penjuru yang dilakukan oleh seorang pemain harus
dimanfaatkan sebaik-baiknya karena menurut perkiraan, 15% bola
harus masuk dari tendangan penjuru. Di dalam melakukan tendangan
penjuru, seorang pemain harus dengan cermat mengarahkan bola
yang ditendang pada daerah serangan. Selanjutnya, kawan yang
bertindak sebagai penyerang melanjutkan dengan tendangan atau
sundulan ke gawang.
Gambar 10.7 Tendangan sudut ditujukan langsung ke gawang.
2. Sikap Fair Play dalam Permainan Sepak Bola
Setiap tim atau kesebelasan menginginkan kemenangan berada di
pihaknya. Di dalam pertandingan, setiap tim atau kesebelasan berusaha
menerapkan formasi, strategi, dan taktik yang baik untuk memenangkan tim
atau kesebelasannya. Oleh sebab itu, dibutuhkan mental dan sikap pantang
menyerah, baik sebelum bertanding (berlatih dengan baik) maupun pada
saat bertanding (bermain dengan sungguh-sungguh dengan baik). Karena
kunci keberhasilan suatu tim adalah kekompakan dan pantang menyerah.
Di samping itu, di dalam permainan sepak bola hendaknya setiap
kesebelasan bermain dengan jujur (fair play) dan penuh sportivitas. Fair
play adalah suatu identitas diri yang terlihat dari kejujuran dan rasa keadilan;
rasa hormat terhadap lawan baik dalam kekalahan maupun kemenangan;
sikap dan perbuatan tanpa pamrih; sikap tegas dan berwibawa serta
kerendahan hati dalam kemenangan dan ketenangan pengendalian diri
dalam kekalahan. Hal ini bertujuan agar pemain sepak bola dapat bermain
dengan baik dan benar. Oleh karena itu, agar pertandingan berjalan
dengan baik, perlu diperhatikan peraturan-peraturan sebagai berikut.
a. Apabila seorang pemain dengan sengaja melakukan salah satu
pelanggaran berikut akan dihukum dengan memberikan tendangan
164 Bab 10 Permainan Olahraga Bola Besar (Lanjutan)