Page 165 - Menabung_Ebook
P. 165

Sumber : Djawa Baroe No 21 Tahun 2604                                                              Menabung Membangun Bangsa







                   Dalam  tulisan dengan judul  Kebakaran dikisahkan rumah Toean Rachman  yang
               terbakar sehingga membuat anak dan istrinya menjadi panik karena tidak tau akan tinggal
               di mana? Dengan tenang Toean Rachman berkata kepada anak dan istrinya, “Djangan
               takoet, sebentar lagi akoe pergi ke Chokin Kyoku mengambil oeang simpanan kita”. Dalam
               tulisan  itu  masyarakat mendapat informasi  tentang manfaat menabung, yaitu  selain
               uang simpanan aman dan tidak ikut terbakar, si penabung juga mendapatkan asuransi
               kebakaran dari Chokin Kyoku.

                   Tulisan  berikutnya berjudul  Toekang  Betja yang mengisahkan betapa gembiranya
               seorang tukang becak yang dapat memiliki becaknya sendiri dengan cara menabung. Karena
               mengingat pendapatan tukang becak yang relatif kecil, sebenarnya susah dibayangkan jika            155
               harga becak yang mahal dapat ia miliki. Akan tetapi, dengan cara menabung tukang becak
               yang cerdik itu akhirnya dapat memiliki becaknya sendiri.
   160   161   162   163   164   165   166   167   168   169   170