Page 19 - 00_sampul_depan.pdf
P. 19
Konfigurasi elektron menggambarkan penyebaran atau susunan elektron dalam
atom. Pengisian elektron pada kulit-kulit atom memenuhi aturan-aturan tertentu, yaitu:
2
a. Jumlah maksimum elektron pada suatu kulit memenuhi rumus 2n , dengan n =
nomor kulit
2
Kulit K (n = 1) maksimum 2 . 1 = 2 elektron
2
Kulit L (n = 2) maksimum 2 . 2 = 8 elektron
2
Kulit M (n = 3) maksimum 2 . 3 = 18 elektron
2
Kulit N (n = 4) maksimum 2 . 4 = 32 elektron, dan seterusnya.
b. Jumlah maksimum elektron pada kulit terluar adalah 8
Contoh konfigurasi elektron:
Na : 2 8 1
11
Ca : 2 8 8 2
20
Br : 2 8 18 7
35
Jumlah elektron yang menempiti kulit terluar disebut elektron valensi. Jadi, elektron
valensi untuk atom Na adalah 1, elektron valensi atom Ca adalah 2, dan elektron
valensi atom Br adalah 7.
Tabel 1.2
Konfigurasi Elektron Unsur-unsur dari Nomor Atom 1 sampai 20
Unsur Nomor Atom K L M N
H 1 1
He 2 2
Li 3 2 1
Be 4 2 2
B 5 2 3
C 6 2 4
N 7 2 5
O 8 2 6
F 9 2 7
Ne 10 2 8
Na 11 2 8 1
Mg 12 2 8 2
Al 13 2 8 3
Si 14 2 8 4
P 15 2 8 5
S 16 2 8 6
Cl 17 2 8 7
Ar 18 2 8 8
K 19 2 8 8 1
Ca 20 2 8 8 2
12