Page 49 - E_Modul Termokimia pada Pengasapan Ikan di Bandarharjo
P. 49

2. PENENTUAN PERUBAHAN ENTALPI



               Perubahan  entalpi  pada  suatu  reaksi  kimia  dapat

        ditentukan  melalui  eksperimen  dan  data.  Perolehan  perubahan
        entalpi  melalui  eksperimen  dilakukan  menggunakan  alat  yang
        bernama  kalorimeter.  Nilai  perubahan  entalpi  yang  diperoleh
        melalui data yaitu berdasarkan Hukum Hess, perubahan entalpi
        standar, dan energi ikatan.
         a.  Metode Eksperimen (Kalori-

            metri)
            Perubahan  entalpi  melalui
            kalorimetri  dapat  dilakukan
            menggunakan       kalorimeter
            bom  dan  kalorimeter  seder-
            hana  dari  wadah  yang
            bersifat isolator. Sistem yang
            terdapat  pada  kalorimeter

            adalah     sistem    terisolasi
            sehingga  tidak  ada  per-
            pindahan  materi  maupun
            kalor dari sistem ke lingkungan.    Gambar 8 Kalorimeter Bom
            Oleh karena itu, kalor sistem berasal dari :

            qsistem     = qkalorimeter + qlarutan + qreaksi

            0        = qkalorimeter + qlarutan + qreaksi

            Atau dapat dituliskan sebagai berikut:

                           qreaksi = -(qkalorimeter + qlarutan)



                                                                                 49
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54