Page 217 - E- MODUL DLE
P. 217

E- Modul Dasar Listrik dan Elektronika








                                  b. Jika  diperlukan,  menggunakan  sekrup  pengatur  posisi  jarum  (preset),

                                    atur posisi jarum pada papan skala sehingga berada pada posisi angka
                                    nol.

                                  c. Atur saklar jangkauan ukur pada posisi Ω.
                                  d. Batas  ukur  (range)  pada  posisi  x1,  x10  atau  k  ,  tergantung  dari  nilai

                                    resistor  yang  akan  diukur.  Ujung  dari  kedua  kabel  penyidik  (probes)

                                    dipertemukan.
                                  e. Menggunakan  tombol  pengatur  posisi  jarum  pada  angka  nol  (zero

                                    adjustment),  atur  posisi  jarum  pada  papan  skala  hingga  menunjukkan
                                    angka nol.

                                  f.  Mengacu  pada  gambar  126,  letakkan  secara  sembarang  (acak)  kedua
                                    ujung kabel penyidik (probes) pada kaki komponen yang akan diukur.

                                  g. Jarum  pada  papan  skala  bergerak  ke  kanan  menunjukkan  nilai  satuan

                                    Ohm yang sama (atau mendekati) dengan nilai satuan Ohm dari resistor
                                    berdasarkan  pita  warna,  artinya  :  resistor  masih  baik  dan  dapat

                                    digunakan.
                                  h. Bandingkan  hasil  pengukuran  dengan  nilai  resistor  berdasarkan  pita

                                    warna yang ada di badan resistor tersebut

                      2.  Mengukur Kapasitor
                             Kapasitor adalah komponen elektronik yang dirancang untuk dapat menyimpan

                         dan  membuang  Tegangan  Arus  Listrik  Searah  (Direct  Current  Voltage/DCV).
                         Kapasitor terbagi dalam dua jenis. Pertama, kapasitor yang memiliki kutub positip

                         (+)  dan  negatip  (-).  Dalam  teknik  elektronika  disebut  kapasitor  polar  (polarised

                         capacitor). Kedua, kapasitor yang tidak memiliki kutub positip (+) dan negatip (-).
                         Disebut kapasitor non polar (unpolarised capacitor).

                               Hal penting yang perlu diperhatikan dalam mengukur kapasitor polar adalah:
                             a.  Kabel penyidik (probes) positip (+) yang berwarna merah diletakkan pada

                                kaki kapasitor yang bertanda positip (+).
                             b.  Kabel penyidik (probes) negatip (-) yang berwarna hitam diletakkan pada

                                kaki kapasitor yang bertanda negatip (-). Saklar jangkauan ukur pada posisi

                                                                                                       190
   212   213   214   215   216   217   218   219   220   221   222