Page 44 - Kelas XI.7. Mitigasi dan Adaptasi Bencana_Dirjen GTK Kemdikbud 2019
P. 44
Program PKB melalui PKP berbasis Zonasi
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan
untuk terkena dampak bahaya tersebut. Keterkaitannya dapat
dilihat pada illustrasi gambar berikut ini.
Gambar 4 Keterkaitan bahaya, kerentanan dan bencana
B. Jenis Bencana di Indonesia
Indonesia merupakan negara kepulauan yang terbentang sejauh 5,120
km dari arah barat menuju timur dan 1,760 km dari arah utara ke
selatan ekuator. Jumlah pulau yang berada di Indonesia sebanyak
13,667 (sumber lain ada yang menyebut 18,000) dengan 6000 pulau
yang dihuni. Dengan total luasan 1,919,317 km , Indonesia memiliki
2
keanekaragaman sumber daya alam yang melimpah. Dari mulai
sumber daya tambang, sumber hayati sampai dengan sumber daya
kemaritiman. Indonesia tercatat sebagai negara kedua setelah Brazil
pada urutan kekayaan biodiversity. Melimpahnya sumberdaya alam
yang ada di Indonesia tidak terlepas dari letak geografis negara ini.
Terletak di antara 3 lempeng aktif membuat Indonesia melimpah
dengan barang tambang seperti petroleum, timah, gas alam, nikel,
tembaga, bauksit, timah, batu bara, emas, dan perak. Selain itu,
ratusan pegunungan hasil dari proses pergerakan lempeng ini juga
membuat Indonesia memiliki luasan tanah subur yang luas dan
merupakan modal pertanian yang sangat produktif.
122