Page 54 - Hamim Rosyidi_Psikologi Kepribadian
P. 54
STRUKTUR KEPRIBADIAN
Tidak seperti Skinner yang teorinya tidak memiliki
konstruk self, Bandura yakin bahwa pengaruh yang
ditimbulkan oleh self sebagai salah satu determinan tingkah
laku tidak dapat dihilangkan tanpa membahayakan penjelasan
& kekuatan peramalan. Dengan kata lain, self diakui
mengakui sebagai unsur struktur kepribadian. Reciprocal
determinism menempatkan semua hal saling berinteraksi, dan
dipusatnya atau sebagai pemulanya adalah sistem self. Sistem
self itu bukan unsur psikis yang mengontrol tingkah laku,
tetapi mengacu ke struktur kognitif yang memberi pedoman
mekanisme dan seperangkat fungsi-fungsi persepsi, evaluasi
dan pengaturan tingkah laku. Pengaruh self tidak otomatis
atau mengatur tingkah laku secara otonom, tetapi self
menjadi bagian dari sistem interaksi reciprocal.
Sistem self mengatur tingkah laku dengan terus
menerus mengobservasi-diri, menilai diri, dan merespon diri.
Ketiga sistem self yang diterapkan kepada diri sendiri ini
menjadi bagian dan ikut mengembangkan pengalaman diri,
sebagai berikut (lihat Tabel 3):
Observasi diri: dilakukan berdasarkan faktor kualitas
penampilan, kuantitas penampilan, orisinalitas tingkah laku
diri, dan seterusnya
Judgement atau mengadili tingkah laku: adalah
melihat kesesuaian tingkah laku dengan standar pribadi,
membandingkan tingkah laku dengan norma standar atau
dengan tingkah laku orang lain. Standar tingkah laku itu
dikembangkan dengan mengamati model, misalnya orang tua
46
digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id