Page 53 - Modul Bahasa Indonesia Akademik untuk Perguruan Tinggi
P. 53
e) Penggunaan struktur kalimat yang bersifat kedaerahan
Bahasa baku :
- Tesis Ayu masih diperbaiki
- Pukul 12.00 kurang 5menit.
- Ruang kepala sekolah dan kantor guru akan diperbaiki
Bahasa tidak baku :
- Tesis ayu masih diprbaiki pukul 12.00 kurang dari 5 menit
- Ruangkepala sekolah dan kantoran guru akan diperbaiki
4.8 Kalimat Efektif
Kalimat efektif adalah sebuah kalimat yang memberikan gagasan ide, pendapat kepada
pendengar atau pembaca yang sesuai dengan kaidah kebahasaan. Gagasan yang diberikan
merupakan sebuah batasan bentuk pikiran penulis. Sebagaimana dikatakan oleh Keraf (1987)
dalam teorinya mengatakan bahwa terdapat 6 ciri sebuah kalimat efektif sebagai berikut.
a. Gagasan pikiran
Kalimat harus memiliki sebuah gagasan atau ide agar menjadi kalimat efektif dan informasi
yang diberikan dapat tersampai dengan baik kepada pembaca. Kalimat yang memiliki sebuah
gagasan dapat ditandai dengan adanya unsur subjek dan predikat dalam kalimat.Unsur subjek dan
predikat apabila tidak terdapat dalam kalimat maka gagasan yang diciptakan tidak memiliki
informasi yang lengkap pada kalimat.Perhatikan contoh kalimat efektif dan tidak Efektif berikut
ini yang tidak memiliki kejelasan subjek pada kalimat.
Kalimat Efektif:
- Tahun ini merupakan tahun terakhir kuliahnya.
- Desatempat saya ber-KKN sangat terisolasi.
Kalimat Kurang Efektif:
- Padatahun ini merupakan tahun terakhir kuliahnya.
- Desa dimana saya ber-KKN sangat terisolasi.
44