Page 19 - EBOOK MEMAHAMI PASAR
P. 19

E. Fungsi Pasar



                      Menurut Daryanto (2011: 190), fungsi ekonomi dari pasar adalah sebagai berikut :
                   1.  Menyalurkan Barang dari Produsen ke Konsumen

                              Konsumen  mencari  barang  yang  dibutuhkan  dan  produsen  menyediakan
                       barang yang diperlukan oleh konsumen untuk memenuhi kebutuhannya di pasar.

                   2.  Memecahkan Persoalan Perbedaan Tempat

                              Pasar mengatasi perbedaan tempat  antara produsen dan konsumen. Di pasar
                       produsen dan konsumen bertemu dalam satu tempat yang sama.

                   3.  Memecahkan Persoalan Perbedaan Waktu

                              Pasar  mengatasi  perbedaan  waktu  saat  barang  dipanen  dengan  saat  barang
                       dibutuhkan. Pasar selalu menyediakan barang untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

                   4.  Seleksi dan Kombinasi Barang
                              Di pasar barang yang ditawarkan beraneka ragam. Sehingga konsumen dapat

                       memilih macam-macam barang dalam berbagai jumlah, ukuran, dan kualitas barang.
                      Selain fungsi tersebut, pasar dibentuk dengan memiliki beberapa fungsi tertentu, yaitu

               sebagai :

                   1.  Sebagai Pembentuk Nilai Harga
                              Pada  suatu  pasar  terbentuk  harga  (nilai)  dari  adanya  transaksi  antarpenjual

                       dengan  pembeli.  Di  mana  antara  pihak  penjual  dan  pembeli  saling  melakukan
                       kegiatan tawar-menawar lalu terciptalah kesepakatan nilai harga.

                   2.  Pendistribusian
                              Pasar dalam keberlangsungannya setiap hari telah mampu mempermudah para

                       produsen  dalam  kegiatan  pendistribusian  barang  kepada  para  konsumen  secara

                       langsung. Namun, perlu digarisbawahi bahwa aktivitas pendistribusian barang hanya
                       bisa berjalan lancar jika pasar tersebut berfungsi dengan baik.

                   3.  Promosi

                              Pasar dalam kesehariannya merupakan wahana atau tempat bagi para produsen
                       untuk memperkenalkan (mempromosikan) produk-produknya kepada konsumen. Hal

                       ini  karena  pasar  selalu  dikunjungi  oleh  masyarakat  banyak  walaupun  orang-orang
                       tersebut tidak diundang.






                                                           15
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24