Page 150 - MANHAJ MEMAHAMI SUNNAH
P. 150

selama  satu  bulan  adalah  ajaran  muncul  belakangan,
                   atau  tradisi  yang  diambil  dari  sunnah  Nabi.  Namun
                   demikian,  alhamdulillah  tidak  pernah  diperdebatkan,
                   karena sudah menjadi tradisi di seluruh dunia Islam.

                ▪  Rasulullah  ﷺ   melaksanakan  shalat  tarawih  dengan
                   menghabiskan  waktu  minimal  satu  pertiga  malam,
                   sementara umumnya masyarakat saat ini banyak yang
                   menyelesaikan dalam waktu setengah jam.

                ▪  Tiga  kali  praktik  shalat  malam  berjamaah  dengan

                   Rasulullah   ﷺ   bulan  Ramadhan  menghabiskan  waktu
                   sangat  variatif,  dari  satu  pertiga  malam  hingga
                   semalaman.  Hal  ini  tidak  biasa  ditemukan  zaman
                   sekarang kecuali di tempat-tempat tertentu.

                ▪  Berapa rakaat Rasulullah  ﷺ  shalat malam bersama para
                   sahabat  pada  saat  berlangsung  untuk  pertama  kali,

                   kedua  kali  dan  ketinga  kalinya?  Dengan  perbedaan
                   waktu  yang  sangat  berjauhan  maka  dapat  dipastikan
                   ada perbedaan antara satu dengan lainnya.
                ▪  Jika  berlangsung  pada  tiga  malam  itu  dengan  jumlah

                   rakaat yang sama maka kadar rakaatnya pasti berbeda,
                   dan  jika  kadar  rakaat  sama  maka  pasti  jumlahnya
                   berbeda.

                ▪  Tiada  seorang  pun  dari  sahabat  yang  menerangkan
                   berapa rakaat tarawih Rasulullah   ﷺ  , mengapa? karena
                   mereka semua penuh perhatian pada kualitas shalat dan
                   tiada seorang pun dari mereka yang sibuk menghitung
                   jumlah rakaat.
                                         143
   145   146   147   148   149   150   151   152   153   154   155