Page 5 - Kurikulum Manajemen Stress Plus
P. 5
4. Belajar dengan berbuat (learning by doing) yang memungkinkan peserta untuk:
a. melakukan eksperimental menggunakan metode pembelajaran antara
lain demonstrasi / peragaan, studi kasus, simulasi, praktek baik secara
individu maupun kelompok; dan
b. melakukan pengulangan ataupun perbaikan yang dirasa perlu.
B. DESKRIPSI SINGKAT
Pelatihan ini memfokuskan pentingnya mengelola stres dalam melaksanakan tugas
dan tanggung jawabnya sehari-hari di lingkungan kpendek, menengah dan panjang
organisasi.
C. TUJUAN PELATIHAN
1. Kompetensi Dasar
Setelah mengikuti Pelatihan Manajemen Stres peserta memiliki kemampuan
untuk mendeskripsikan konsep dasar stres, mengidentifikasi sumber dan
dampak stres, faktor-faktor yang mempengaruhi stres sehingga mampu
mengelola stres melalui manajemen stres yang baik.
2. Indikator Keberhasilan
Setelah mengikuti Pelatihan Teknis Manajemen Stres, peserta diharapkan
mampu:
a. Mengidentifikasi konsep dasar tentang stres;
b. Mengidentifikasi sumber dan dampak stres;
c. Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi stres;
d. Menerapkan teknik manajemen stres; dan
D. PESERTA, PEMBERI MATERI DAN PENYELENGGARA
1. PESERTA
a. Persyaratan
- Memiliki jenjang pendidikan minimal SMA sederajat;
- Pegawai dengan Jabatan pelaksana;
- Memiliki pangkat, golongan/ruang minimal Penata Muda (II/a);
3