Page 98 - 908 - PROBIS KEPESERTAAN_Neat
P. 98
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
f. Apabila dokumen dari Pelaksana Proyek dinyatakan lengkap dan memenuhi
persyaratan, maka Petugas Kepesertaan melakukan pencatatan
kepesertaan awal dengan status mendaftar hingga menerbitkan dan
menyampaikan surat penetapan iuran proyek kepada pelaksana proyek.
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
g. Status mendaftar sebagaimana huruf f berubah menjadi status peserta pada
saat:
i. Pembayaran lunas; atau
ii. Pembayaran tahap pertama jika menggunakan pembayaran secara
bertahap/termin.
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
h. Pendaftaran melalui kanal elektronik maka Kantor Cabang wajib melakukan
verifikasi dan validasi terhadap kelengkapan dokumen pendaftaran yang
dilakukan oleh Pelaksana Proyek.
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
i. Dalam hal tidak lengkapnya dokumen pendaftaran yang disampaikan oleh
Pelaksana Proyek maka Petugas Kepesertaan melakukan konfirmasi kepada
Pelaksana Proyek.
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
j. Petugas Kepesertaan melakukan proses inventarisasi secara baik terhadap
dokumen-dokumen dari Pelaksana Proyek baik secara fisik maupun digital.
(Klausul Tambahan dari Kanwil Sulama)
6. Iuran Jakon
a. Pengguna atau Penyedia Jakon wajib mensyaratkan perhitungan iuran
dalam dokumen lelang/penawaran;
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
b. Perhitungan iuran Jakon dapat dilakukan berdasarkan 2 cara, yaitu:
i. Nilai Upah jika komponen upah pekerja diketahui atau tercantum maka
tarif iuran sesuai dengan kepesertaan segmen Penerima Upah (PU)
dengan rincian sebagai berikut:
Uraian JKK JKM Total
Tarif Iuran 1,74% 0,30% 2,04%
Dihitung dari penghasilan sebulan.
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
ii. Nilai Kontrak Jakon jika komponen upah pekerja tidak diketahui atau
tidak tercantum dengan rincian sebagai berikut:
No Nilai Kontrak JKK JKM Total
1 s.d. 100 Juta 0,21% 0,03% 0,24%
2 di atas 100 Juta s.d. 500 Juta 0,17% 0,02% 0,19%
3 di atas 500 Juta s.d. 1 Miliar 0,13% 0,02% 0,15%
4 di atas 1 Miliar s.d. 5 Miliar 0,11% 0,01% 0,12%
5 di atas 5 Miliar 0,09% 0,01% 0,10%
Nilai kontrak Jakon merupakan nilai setelah dikurangi Pajak
Pertambahan Nilai (PPN).
(Perdir Nomor 22/PERDIR.02/072022)
Penting bagi AR/ARP melakukan pengecekan pada dokumen
kontrak/SPK dikarenakan tidak semua nilai kontrak itu sudah termasuk
98 Proses Bisnis Kepesertaan | 908