Page 18 - E-Modul Barisan dan Deret (PBL)
P. 18
Pada bab sebelumnya, kita telah membicarakan masalah pola dari suatu barisan. Berikutnya, kita akan
belajar menemukan konsep barisan aritmetika.
Perhatikan tumpukan kain batik di bawah ini!
Lani seorang pengrajin batik di Gunung Kidul. Ia dapat menyelesaikan
6 helai kain batik berukuran 2,4 m 1,5 m selama satu bulan.
Permintaan kain batik terus bertambah sehingga Lani harus
menyediakan 9 helai kain batik pada bulan kedua dan 12 helai kain
batik pada bulan ketiga. Dia menduga, jumlah kain batik untuk bulan
berikutnya akan 3 kali lebih banyak dari bulan sebelumnya. Dengan
pola tersebut, bagaimana cara menentukan pada bulan ke berapakah
Lani dapat menyelesaikan 63 helai kain batik? Coba diskusikan dengan
teman satu meja dengan memperhatikan pendalaman materi di
gambar 3. Kain Batik
bawah ini.
Jika memperhatikan contoh permasalahan di atas, kita dapat memperoleh susunan jumlah kain pada setiap
bulannya. Jumlah kain batik pada bagian bulan pertama lebih sedikit dibandingkan pada bulan kedua,
begitu pula jumlah kain batik pada bulan kedua lebih sedikit daripada bulan ketiga. Misalkan susunan kain
batik tersebut digambarkan menjadi seperti di bawah ini.
gambar 5. Susunan jumlah kain batik tiap bulannya
Universitas Ahmad Dahlan I Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan I Pendidikan Matematika 8