Page 75 - Art of Ericksonian Hypno
P. 75
The Art of Ericksonian Hypnosis: Prinsip-Prinsip Mendasar dan Penerapannya
“Mungkin pikiran itu akan muncul pada hari rabu, atau satu hari
menjelang hari rabu atau satu hari setelah hari rabu.”
Membuat subjek menjawab ya
Cara lain untuk membuat subjek sepakat adalah menyampaikan sugesti
“Yes Set”. Itu sugesti untuk membuat subjek menjawab ya kepada anda.
Biasanya sugesti ini disampaikan dalam bentuk pertanyaan yang
jawabannya pasti ya. Jadi, anda hanya akan menyampaikan pertanyaan-
pertanyaan yang anda tahu bahwa subjek pasti menjawab ya.
“Menurut yang kubaca di sini, kau punya hobi bepergian, Pram?”
“Kau baru pertama kali berhubungan dengan hipnosis?”
(jika anda tahu subjek akan menjawab ya)
“Jadi, kau ingin dihipnotis agar menjadi lebih percaya diri?”
“Aku ingin sesi ini berjalan dalam cara yang nyaman buatmu, Pram.
Dan itu juga keinginanmu. Sekarang, Pram, kau bisa merasa nyaman di
kursimu?
“Kau bisa mendengar baik-baik suaraku?”
Menyodorkan gagasan-gagasan yang niscaya benar
Ini juga akan membuat subjek terkondisi untuk menyepakati anda. Nanti
kita akan bahas lebih lanjut dalam bab tersendiri tentang Truisme. Anda
tahu, jika harus disimpulkan, sesungguhnya intisari dari bahasa hipnotik
adalah truisme atau keniscayaan.
“Kau bisa menikmati perjalanan sambil mendengarkan lagu.”
“Orang bisa merasa tenteram di ruangan yang pengap.”
“Orang bisa merasa gelisah di ruangan yang sejuk.”
“Orang bisa mengatakan ya saat pikirannya ingin bilang tidak.”
“Kau bisa tidur begitu saja, ketika kau hanya ingin memejamkan mata
sejenak.”
“Kau bisa lupa nama orang yang baru saja berkenalan denganmu.”
“Sebuah lagu bisa mengingatkanmu pada seseorang.”
A.S. Laksana 75

