Page 18 - modul edit
P. 18

  Kartu minuman selamat datang (welcome drink card)

                       Kartu ini diberikan kepada tamu yang check in,untuk menikmati minuman selamat
                       datang yang disediakan oleh hotel, minuman dapat berupa soft drink, cocktail, namun

                       di hotel resort minuman dapat berupa kelapa muda atau juice. Pelayanan minuman ini
                       umumnya hanya berlaku pada hari kedatangan saja.

                    Kupon makan (meal coupon)
                       Meal coupon adalah kupon makan, kupon ini diberikan kepada tamu yang harga

                       kamarnya sudah termasuk paket makan, pemberian kupon ini berdasarkan jumlah

                       orang yang menghuni di dalam kamar.























                                                   Gambar 4 Kupon Makan

                 5.  Pengantaran ke kamar


                    Pengantaran  ke  kamar  untuk  tamu  VIP  dilakukan  oleh  guest  relation  officer  (GRO)
               sedangkan  tamu  bukan  VIP  biasanya  oleh  bellman  dengan  membawakan  barang  bawaan

               tamu. Bisa juga tamu pergi ke kamar terlebih dahulu, baru barang bawaan tamu diantarkan ke
               kamar oleh bellboy.Pengantaran tamu VIP dilakukan oleh GRO dengan cara mendampingi

               tamu menuju lokasi kamar, karena tamu belum tentu tahu dan terbiasa dengan sistem lokasi

               serta  penomoran  kamar  di  hotel  tersebut.  Misalnya  tamu  akan  menempati  kamar  1207,
               logikanya itu berada di city hotel dengan tipe bangunan berupa multi storey building atau

               bangunan  bertingkat  (setidaknya  berlantai  12).  Kamar  1207  artinya  berada  di  tingkat  atau

               lantai  12.  Seorang  pengantar  yang  baik  akan  menanyakan  keadaan  tamu,  bagaimana
               perjalanan tamu dari tempat asalnya menuju ke hotel tersebut atau hal hal situasional lainnya

               yang  memberikan  kesenangan  bagi  tamu,  atau  ada  kesan  bahwa  staff  benar  benar
               memperhatikan tamu. Istilah khusus untuk itu disebut sebagai taking care of the guest.






                                                                                               Page | 13
   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23