Page 32 - Matematika Kelas VII
P. 32

2.  Diketahui a = –4, b = 3, c = –2, dan d = 2. Tentukan  hasil dari ab + bc – cd – abcd!
                 3.  Jika 36 : (a – 3) = 12 maka berapakah nilai a + 8?
                 4.  Diketahui x × y = 3(x + y) : 2(x – y). Tentukanlah nilai 7 × 5!
                 5.  Pak Hamid memiliki 7 kotak buah stroberi. Ia membagikan stroberi tersebut kepada semua karyawannya. Setiap
                     karyawan mendapatkan 42 buah stroberi. Jika tiap kotak berisi 30 buah stroberi maka berapa banyak karyawan
                     Pak Hamid?





                 B. Bilangan Pecahan



                                              Dalam kehidupan sehari-hari, kalian pasti pernah berbagi makanan kepada
                                              teman sekolah maupun di rumah. Pada saat membagikan kue yang utuh, kue
                                              tersebut harus dipotong menjadi beberapa bagian, sehingga kue tersebut
                                              terbagi menjadi beberapa bagian. Bagian-bagian tersebut dapat disebut
                                              sebagai pecahan.
                                                  Dalam matematika, bilangan pecahan terletak di antara bilangan bulat.
                                              Tahukah kalian, apa yang dimaksud dengan bilangan pecahan? Ayo, pelajari
                                              uraian berikut.

                                                  Amati pula Gambar 1.11.




                                   Karton A
                                                                                1        1        1         1
                                                                                4        4        4         4





                                  Karton B
                                                                              1    1    1   1     1   1    1    1
                                                                              8    8    8   8     8   8    8    8
                              Gambar 1.11 Ilustrasi potongan karton

                                                  Pada Gambar 1.11 tampak dua karton dibagi menjadi beberapa bagian.
                                              Karton A dipotong menjadi empat bagian sama besar, sedangkan karton B
                                              dipotong menjadi delapan bagian yang sama besar.
                                                  Jika sebuah benda utuh dibagi menjadi beberapa bagian maka bagian
                                              itu disebut dengan pecahan.
                                                                           1 1
                                              •   1 dibagi menjadi 4 ditulis  .
                                                                           4 8
                                                                              1 1
                                              •   1 dibagi menjadi 8 bagian ditulis  .
                                                                              4 8
                                                                           1 11 1
                                                  Bilangan-bilangan seperti   dan   disebut dengan bilangan pecahan.
                                                                           4 84 8



                18    Matematika SMP/MTs Kelas VII
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37