Page 17 - BAB I - STOIKIOMETRI
P. 17

1.5.    Berat Molekul (BM) dan Berat Ekivalen (BE)

               1.        Berat Molekul (BM)
                     Meskipun  sesungguhnya  besaran  berat  dan  massa  berbeda,  namun  penggunaan

               kedua  istilah  tersebut  dalam  Ilmu  Kimia  adalah  sama.  Berat  Molekul  (BM)  suatu  zat

               dianggap sama dengan Massa Molar (MM) yaitu Massa Molekul relatif (Mr) zat dinyatakan
               dalam satuan g/mol.


               2.       Berat Ekivalen (BE)

                  a.  Reaksi Asam-Basa

                     Dalam  reaksi  Asam-Basa  terjadi  pergantian  sejumlah  ion  H+  oleh  OH-  atau
               sebaliknya  dalam  pembentukan  suatu  garam  baik  yang  bersifat  asam,  bersifat  basa

               maupun yang bersifat netral. Atau pergantian sejumlah ion logam dari suatu garam oleh
               ion H+ atau OH- dalam pembentukan garam. Berat zat yang ekivalen dengan satu mol ion

               H+ atau OH- dinyatakan dengan Berat Ekivalen (BE).

                  b. Reaksi redoks
                     Dalam  reaksi  Redoks  terjadi  perubahan  bilangan  oksidasi  suatu  unsur  dalam

               senyawa. Atau penangkapan/ pelepasan sejumlah elektron dalam suatu spesi reaksi yang

               terjadi. Berat zat yang ekivalen dengan satu mol elektron disebut Berat ekivalen (BE).
               Satuan  dari  Berat  ekivalen  adalah  g/ek.  Sebagai contoh:  Kalium  tetra oksalat  dihidrat

               dengan Rumus Molekul KHC2O4H2C2O4.2H2O, dapat bertindak sebagai asam dalam reaksi

               asam-basa dan sebagai Reduktor dalam reaksi Redoks. Dalam reaksi Asam-basa, Kalium
               tetra oksalat dihidrat (KHC2O4H2C2O4.2H2O) dapat membebaskan tiga ion H+, sehingga

                                                        .                   2            
                           .                    2      =   2 4 2 2 4  2    ⁄  = 84,67 ⁄
                                              2
                                2 4
                                     2 2 4
                                                             3                                
                      Sementara dalam reaksi redoks, KHC2O4.H2C2O4.2H2O dengan reaksi perubahan :
               HC2O4           CO2 dan H2C2O4             CO2 dengan total perubahan bilangan oksida karbon (C)
                      -
               adalah empat, maka
                                                            .                    2                 
                               .                    2      =     2 4   2 2 4    2    ⁄   = 63,5  ⁄
                                                  2
                                         2 2 4
                                    2 4
                                                                    4                                  

                      Hubungan stoikhiometri antara Berat molekul dengan Berat ekivalen beberapa zat
               ditunjukkan pada tabel 1.4.
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22