Page 138 - Neurosains Spiritual Hubungan Manusia, Alam dan Tuhan
P. 138

Seperangkat data ini diolah untuk dua tujuan penelitian; 1) me-
              nguji kontribusi spesifik kehadiran ruang hijau selama masa kanak-
              kanak dan beragam gangguan psikiatris sejak remaja hingga dewasa,
              termasuk kontribusi faktor-faktor risiko seperti urbanisasi, faktor sosial
              ekonomi, sejarah penyakit mental orang tua, dan usia orang tua; dan 2)
              untuk mengeksplorasi bagaimana ruang hijau memengaruhi kesehatan
              mental dengan memperkirakan asosiasi ini pada usia yang berbeda dan
              dengan menentukan bentuk hubungan ruang hijau dengan masing  -
              masing gangguan kejiwaan.
                  Dengan seperangkat data itu, peneliti menunjukkan risiko 18
              gangguan mental berkurang secara bertahap mengikuti lama waktu
              seseorang dikelilingi ruang terbuka hijau. Risiko relatif, yang dinilai
              sebagai incidence rate ratios (IRR), lebih tinggi untuk orang yang hidup
              di NDVI terendah dibandingkan mereka yang hidup di tingkat NDVI
              tertinggi untuk semua gangguan kejiwaan, kecuali intellectual disability
              dan gangguan schizoafektif. Faktor urbanisasi, status sosial ekonomi
              orang tua, riwayat keluarga, usia orangtua, faktor sosial ekonomi kota,
              dan kombinasi dari kelima potensi faktor perancu itu hanya mengubah
              sedikit perkiraan risiko, dengan tidak ada perubahan pada keseluruhan
              asosiasi dengan NDVI, kecuali untuk borderline type, anoreksia, dan
              gangguan bipolar. Tiga jenis terakhir ini membuat kehadiran ruang hi-
              jau tidak signifikan.
                  Peneliti berkesimpulan bahwa kebisingan, polusi udara, infeksi,
              dan kondisi sosial ekonomi yang buruk meningkatkan risiko gangguan
              mental orang kota. Namun, mereka menemukan, saat ruang terbuka
              hijau di sekitar lebih banyak, ini menciptakan kohesi sosial yang le-
              bih besar dan meningkatkan tingkat aktivitas fisik orang. Inilah yang
              bisa meningkatkan perkembangan kognitif anak-anak. Pada akhirnya,
              hal ini berdampak pada kesehatan mental mereka. Riset ini memberi- Buku ini tidak diperjualbelikan.
              kan rekomendasi penting; akses ke ruang terbuka hijau itu adalah hal
              yang harus lebih dipertimbangkan dalam perencanaan tata kota untuk


                dibanding dengan panjang gelombang lainnya, tetapi menye rap lebih banyak
                cahaya merah dan biru. Inilah mengapa mata melihat vegetasi sebagai warna hi-
                jau. “What is NDVI (Normalized Difference Vegetation Index)?” GISGeography,
                2022. https://gisgeography.com/ndvi-normalized-difference-vegetation-index/


                                                        Flow with the ...  119
   133   134   135   136   137   138   139   140   141   142   143