Page 16 - MODUL PIT
P. 16
12
Pengawet
Pengawet merupakan zat aditif yang dapat mencegah ata menghambat
pertumbuhan bakteri pembusuk dalam makanan, sehingga makanan
menjadi awet dan tahan lama. Contoh pengawet yaitu Natrium bensoat,
Asam askorbat sebagai pengawet buatan, Garam untuk mengawetkan
ikan asin, gula, dan cuka sebagai pengawet alami
Penyedap
Penyedap merupakan zat aditif yang dapat memberikan, menambah,
atau mempertegas rasa pada makanan. Contoh penyedap yaitu
Monosodium glutamat (MSG) sebagai penyedap buatan, garam,
merrica, kayu manis dan sereh sebagai penyedap alami.
Pengental
Pengental merupakan zat aditif yang bertujuan untuk menstabilakan,
mmekatkan atau mengentalkan makanan yang dicampurkan dengan air.
Contoh yaitu pati, gelatin, gum dan lain-lain.
Pemberi Aroma
Pemberi aroma merupakan zat aditif yang ditambahkan dengan tujuan
memberi atau menambah aroma tertentu pada makan. Contoh pemberi
aroma yaitu ekstrak buah nanas, misnyak atsiri dan vanili sebagai
pemberi aroma alami, sedangkan untuk pemberi aroma buatan
contohnya yaitu amil kaproat (aroma apel), vanilin (aroma vanili) dan
etil butirat (aroma nanas).