Page 32 - Dr. Mudeing, M.Pd
P. 32

 Pengembangan Media Pembelajaran

                 pembelajaran  dalam  rekaman  video,  khususnya  bagi
                 sekolah yang mempunyainya.
            f.  Memudahkan  Mengatasi  Masalah  Ruang,  Tempat,
                 dan Waktu

                 Melalui  media  pembelajaran,  guru  dapat  mengatasi
                 permasalahan yang bertalian dengan ruang, tempat, dan
                 waktu.  Kalau  pokok  bahasa  mengenai  luasnya  padang
                 pasir dan besarnya Masjidil Haram dan padang Arafah,
                 maka melalui media pembelajaran masalah ruang yang
                 sukar  disampaikan  dengan  kata-kata  dapat  disajikan
                 lewat media pembelajaran seperti  rekaman  video  atau
                 televisi, slide atau film bingkai.
            g.  Memberi Pengalaman Nyata kepada Pebelajar

                 Masalah-masalah agama seperti kekuasaan Allah dapat
                 ditampilkan  dalam  bentuk  media  pembelajaran  agama
                 sekaligus  mata  pelajaran  lainnya,  misalnya  guru
                 memutar  film  mengenai  hujan  yang  dimulai  dari  air
                 sungai  mengalir  ke  laut,  kemudian  menguap  ke  udara
                 tinggi,  dan  menjadi  dingin  sampai  nol  derajat.  Awan
                 yang telah menjadi es ini berat dan turun ke bawah dan
                 mencari  karena  gesekan  udara,  dan  turun  menjadi  air
                 hujan  membasahi  bumi.  Dari  air  hujan  tumbuhlah
                 berbagai tanaman dan pohon yang berbuah dan menjadi
                 rezeki  bagi  manusia.  Atau  rekaman  peristiwa  gerhana
                 matahari  dan  bulan,  mulai  dari  awal  gerhana,  sampai
                 akhir dan kembali terang benderang. Pengalaman nyata
                 yang  direkam  ini  disajikan  kepada  pebelajar,  maka
                 pesan-pesan agama yang dapat dihayati oleh pebelajar
                 dengan sepenuh hati dan meyakinkannya. Mungkin ada
                 tak  dapat  dilihat  dengan  mata,  namun  dapat  direkam
                 melalui alat yang canggih.








                                          24
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37