Page 52 - Dr. Mudeing, M.Pd
P. 52
Pengembangan Media Pembelajaran
sehingga menunjukkan adanya perolehan, penguasaan,
hasil, proses atau fungsi belajar bagi si peserta belajar.
Joyce (2000) mengemukakan ada empat rumpun model
pembelajaran yakni;
a. Rumpun model interaksi sosial, yang lebih berorientasi
pada kemampuan memecahkan berbagai persoalan
sosial ke masyarakat.
b. Model pemorosesan informasi, yakni rumpun
pembelajaran yang lebih berorientasi pada pengusaan
disiplin ilmu.
c. Model pengembangan pribadi, rumpun model ini lebih
berorientasi pada pengembangan kepribadian peserta
belajar.
d. Behaviorism Joyce (2000:28) yakni model yang
berorientasi pada perubahan prilaku.
a. Sistem Model Pembelajaran
Sistem pada intinya adalah suatu kumpulan komponen
dari subsistem yang saling bekerja sama dari
prosedurprosedur yang saling berhubungan untuk
menghasilkan output dalam mencapai tujuan. Hal ini
sesuai dengan beberapa pendapat yang dikemukakan
oleh: Sutanto dalam Djahir dan Pratita (2015) bahwa
“sistem adalah kumpulan/ grup dari
subsistem/bagian/komponen apapun, baik fisik
maupun nonfisik yang saling berhubungan satu sama
lain dan bekerja sama secara harmonis untuk mencapai
satu tujuan tertentu”. Sedangkan menurut Mulyani
(2016) menyatakan bahwa “sistem bisa diartikan
sebagai sekumpulan sub sistem, komponen yang saling
bekerja sama dengan tujuan yang sama untuk
menghasilkan output yang sudah ditentukan
sebelumnya”. Selain itu menurut 8 Hutahaean (2015)
mengemukakan bahwa “sistem adalah suatu jaringan
kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan,
44