Page 34 - Flipbook Ernawati
P. 34

30







                               Namun,  menjadi  berbeda  apabila  drama  yang  dianalisis  adalah  naskah

                        drama.  Untuk  menganalisisnya,  unsur  kebahasaan  menjadi  hal  yang  utama.
                        Langkah-langkah yang perlu diperhatikan dalam menganalisis kebahasaan naskah

                        drama adalah sebagai berikut.

                        1.  Membaca naskah drama secara terperinci.
                        2.  Memahami isi dan alur yang dipaparkan.

                        3.  Memahami konflik-konflik di dalamnya.
                        4.  Memperhatikan nilai/pesan yang hendak disampaikan.

                               Unsur kebahasaan dalam drama lebih cenderung disebut kaidah kebahasaan

                        atau kaidah drama.
                        Kaidah Drama

                        Kaidah dalam drama adalah sebagai berikut.
                        1.  Prolog, yaitu pembicaraan awal yang menggambarkan karakter tokoh-tokoh

                            dan situasi, atau dapat juga disebut sebagai pengantar untuk masuk ke bagian
                            awal drama.

                        2.  Dialog, yaitu bagian dari drama yang berupa percakapan atau obrolan antara

                            satu tokoh dan tokoh yang lain. Dialog juga merupakan bagian yang sangat
                            dominan dalam drama.

                        3.  Tokoh, yaitu pemegang peran dalam drama. Tokoh-tokoh dalam drama adalah
                            sebagai berikut.

                            a.  Tokoh protagonis, yaitu tokoh yang berperan utama sebagai tokoh sentral.

                            b.  Tokoh  antagonis,  yaitu  tokoh  yang  berperan  sebagai  sebuah  penentang
                                tokoh sentral (tokoh protagonis), baik ide-ide maupun sikap-sikapnya.

                            c.  Figuran yaitu, tokoh yang kehadirannya mendampingi tokoh utama atau
                                merupakan pelengkap.

                        4.  Epilog, yaitu bagian terakhir dari drama. Epilog berisi simpulan dari drama.

                            Biasanya memuat pesan dan makna, baik eksplisit maupun implisit.
                               Untuk mengukur kemampuan kamu di dalam menganalisis isi drama, maka
                        tentu  akan  dapat  menjawab  pertanyaan  terkait  bercerita  tentang  apakah  drama
                        Puccecang Pullando di atas? Jawaban atas pertanyaan tersebut mengarah pada isi
                        atau tema drama tersebut. Adapun yang dimaksud dengan tema adalah  gagasan
                        umum dalam suatu drama yang disampaikan oleh pengarang kepada pembaca atau
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39