Page 48 - modul pelatihan meri
P. 48

baik, sarana dan prasarana yang memadai, sedangkan sekolah di desa
             masih kekurangan teknologi.
                    Kinerja  yang  dimiliki  oleh  guru  dalam  kegiatan  proses
             pembelajaran  pada  akhirnya  akan  memberikan  serta  mewujudkan

             kualitas  pendidikan  di  suatu  wilayah.  Kualitas  pendidikan  dapat
             dilihat  dari  nilai  Indeks  Pembangunan  Manusia  di  suatu  wilayah.
             Maka, TPACK ini menjadi suatu kepentingan yang harus diterapkan
             di setiap wilayah agar setiap siswa dapat mengikui zaman serta dapat
             mempelajari dan menangkap pembelajaran secara real (melalui video
             pembelajaran).
                    Penerapan  kegiatan  pembelajaran  daring  dilaksanakan
             melalui aplikasi yang telah tersedia. Kegiatan tetap tersusun seperti
             kegiatan pembelajaran luring dimana terdapat kegiatan awal, kegiatan
             inti  dan  juga  kegiatan  akhir.  Kegiatan  pembelajaran  daring  dan
             pembelajaran  luring  sama  perbedaan  terletak  pada  penyampaian
             materi saja. Jika luring, siswa dapat bertatap muka secara langsung
             dengan  guru  berbeda  dengan  pembelajaran  daring,  dimana  siswa
             dapat bertemu dengan guru tidak secara langsung.
                    Kegiatan awal dalam pembelajaran daring seperi biasa yaitu
             mengucapkan  salam,  membaca  doa,  dan  melakukan  presensi
             selanjutnya guru melakukan tanya jawab terlebih dahulu mengenai
             materi  yang  akan  disampaikan  pada  hari  itu.  Dalam  pembelajaran
             daring dilaksanakan secara tidak langsung sehingga agar siswa tidak
             bosan,  guru  dapat  memberikan  ice  breaking  sebelum  memulai

             kegiatan belajar mengajar.
                    Kegiatan Inti tidak dilaksanakan seperti pembelajaran luring.
             Pada  kegiatan  inti  siswa  melaksanakan  secara  tatap  muka  melalui
             aplikasi zoom atau google meet. Akan tetapi, juga bisa dilaksanakan
             melalui Whatsapp grup dengan pemberian tugas sesuai materi hari itu.


             40     Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis ‘TPACK’
   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53