Page 32 - E-ENSIKLOPEDIA BUDAL SIDOARJO
P. 32

Ensiklopedia Budal Sidoarjo                      26



                                            Makam




                               KH. Ali Mas’ud





























       Sumber : instagram.com                                 Sumber : nu.or.id


         Makam KH. Ali Mas'ud atau yang lebih dikenal sebagai Mbah Ud adalah salah satu tempat
         wisata religi yang terkenal di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Makam ini terletak di Desa
         Pagerwojo,  Kecamatan  Buduran.  KH.  Ali  Mas'ud  merupakan  seorang  ulama  besar  yang

         dikenal  karena  kebaikan  dan  ilmunya  dalam  menyebarkan  ajaran  Islam.  Beliau  lahir  pada
         tahun 1908 di Sidoarjo dan wafat pada tahun 1979 di usia 71 tahun. Mbah Ud dikenal sebagai
         sosok yang rendah hati dan menjadi panutan masyarakat karena beliau sering memberikan
         solusi  atas  berbagai  permasalahan  umat  Islam.  Salah  satu  hal  yang  istimewa  adalah
         kelebihan yang dimiliki beliau adalah mampu membaca Al-Qur'an dan kitab kuning dengan
         fasih serta memahami maknanya meskipun tidak pernah mengenyam pendidikan formal dan
         tidak bisa membaca maupun menulis.



         Setiap harinya, makam KH. Ali Mas'ud dikunjungi oleh peziarah dari dalam dan luar Sidoarjo.
         Pada hari-hari tertentu seperti malam Jumat Legi, jumlah peziarah bisa meningkat dua kali
         lipat.  Ziarah  ke  makam  Mbah  Ud  dilakukan  dengan  tujuan  untuk  mengenang  jasa  beliau
         dalam  menyebarkan  ajaran  Islam,  mendoakannya,  serta  mendekatkan  diri  kepada  Allah.  Di
         sekitar  makam,  terdapat  berbagai  kegiatan  keagamaan  yang  rutin  diadakan,  seperti

         pengajian  Kitab,  Hadrah,  dan  khataman  Al-Qur'an.  Setiap  malam  Jumat,  di  sekitar  area
         makam  selalu  diadakan  pasar  malam  yang  ramai  dengan  berbagai  pedagang.  Para
         pedagang  menjual  beragam  barang  mulai  dari  makanan  khas  daerah,  pakaian  muslim,
         hingga perlengkapan ibadah seperti tasbih, minyak wangi, dan peci. Pasar malam ini menjadi
         daya tarik tersendiri bagi peziarah karena mereka dapat berbelanja setelah berziarah.






                                            Wisata                               Perekonomian             Motif
      Tradisi            Tarian                                Makanan               Daerah               Batik
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37