Page 182 - PAI 10 GURU
P. 182

2.  Pelaksanaan

                    Pada kegiatan ini, pembelajaran dapat berlangsung dan dikembangkan
                 dengan menerapkan beragam model pembelajaran, metode pembelajaran,
                 media pembelajaran, dan sumber belajar yang disesuaikan dengan karakteristik
                 dan materi “hikmah ibadah haji, zakat, dan wakaf dalam kehidupan”.



                 a)  Membuka Relung Hati
                    Guru memberi motivasi peserta didik secara kontekstual sesuai manfaat dan
                 aplikasi materi   dengan menyajikan kajian “Membuka Relung Hati”  yang terdapat
                 pada setiap awal bab penyajian buku peserta didik.
                    Peserta didik diminta untuk mencermati wacana, meningkatnya orang-orang
                 kaya muslim tentu perlu mendapat apresiasi dari semua kalangan. Hal tersebut
                 diharapkan mampu menjadi solusi dari sebagian masyarakat Indonesia yang masih
                 hidup dalam kemiskinan. Dari mereka diharapkan terjadi jembatan penghubung
                 antara orang-orang kaya (agniya) dengan orang-orang miskin (kaum du’afa).
                    Guru  dapat  mengembangkan  bahan  kajian  yang  terdapat pada kolom
                 “Mengkritisi Sekitar Kita”, dalam bentuk kajian yang setara berdasarkan tayangan
                 video, film, gambar, cerita atau   dengan memperlihatkan guntingan kertas yang
                 sudah dibuat (media by desain) berisikan penjelasan tentang hikmah ibadah haji,
                 zakat, dan wakaf dalam kehidupan, yang berisikan penjelasan yang setara, atau
                 yang lebih kreatif dan inovatif, untuk dicermati.


                 Aktivitas 1
                 Pada kolom “Aktivitas Siswa”, guru memfasilitasi atau meminta peserta didik  untuk
                 dapat mencari  informasi tentang orang-orang kaya Indonesia yang mewakafkan
                 hartanya baik dalam bentuk harta tetap (tidak bergerak) maupun yang bergerak.


                 b)  Mengkritisi Sekitar Kita
                    Guru meminta peserta didik untuk memperhatikan kajian yang terdapat pada
                 kolom “mengkritisi sekitar kita” berdasarkan kajian yang terdapat pada buku siswa,
                 yang merupakan kajian fenomena sosial yang timbul dan berkembang, terkait
                 dengan masalah “hikmah ibadah haji, zakat, dan wakaf dalam kehidupan”.
                    Pada buku teks siswa disajikan wacana, jika saja keberadaan orang- orang kaya
                 tersebut benar-benar melaksanakan ajaran Islam, terutama anjuran melaksanakan
                 haji, zakat dan berwakaf, maka bisa dipastikan problem-problem kemasyarakatan
                 seperti kekurangan sarana pendidikan, tempat pembuangan sampah, sarana
                 ibadah, sarana kesehatan dan lainnya akan dengan mudah dapat diatasi.





                174           Kelas X SMA/MA/SMK/MAK
   177   178   179   180   181   182   183   184   185   186   187