Page 47 - Pendidikan Pancasila BG KLS 6
P. 47

Apersepsi


                        Guru  menceritakan keadaan bangsa  Indonesia yang  beragam  dan  memiliki
                        banyak perbedaan. Selanjutnya, guru mengajak peserta didik membayangkan
                        apa yang terjadi bila di antara warga tidak ada rasa saling menghargai dan
                        menghormati.





                           Proses Pembelajaran


                        a.  Peserta didik diminta untuk membaca bacaan dengan judul “Nilai-Nilai
                            Pancasila sebagai Kebaikan yang Saling Berhubungan” yang ada di Buku
                            Siswa pada Bab 1 bagian Ayo, Membaca.

                        b.  Selanjutnya, guru membuka kegiatan diskusi tentang isi bacaan tersebut.
                            Guru meminta peserta didik mendiskusikan pertanyaan pada  Tugas 1.
                            Jawaban atas pertanyaan tersebut dapat dituliskan di buku tulis atau kertas

                            yang sudah disediakan guru.
                        c.  Pada pertemuan berikutnya, guru melanjutkan pembahasan tema

                            yang sama dengan memberikan pengantar tentang hubungan sila-
                            sila Pancasila. Metode yang digunakan adalah wawancara narasumber
                            tentang pengamalan nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Untuk
                            itu, beberapa waktu sebelum pembelajaran, guru telah menghubungi
                            narasumber untuk membantu kegiatan belajar, yaitu menjadi narasumber
                            yang diwawancarai peserta didik. Guru kemudian membagi peserta didik
                            dalam beberapa kelompok dan memberikan penjelasan terkait lembar
                            kerja yang telah disiapkan pada bagian Ayo, Memahami. Guru menjelaskan
                            bahwa lembar kerja yang digunakan dan diisi setelah proses wawancara

                            akan digunakan sebagai bahan diskusi pada pertemuan selanjutnya.

                        d.  Pada pertemuan selanjutnya, guru memimpin diskusi hasil wawancara
                            oleh peserta didik.




                           Asesmen Formatif


                        Asesmen formatif dilaksanakan di antara kegiatan yang berlangsung

                        dengan mempertimbangkan hasil lembar kerja peserta didik pada dua
                        aktivitas  sebelumnya,  yaitu  pada  kegiatan  Ayo,  Memahami  dan  Ayo,
                        Menyimpulkan. Berikut ini contoh rubrik penilaian yang dapat digunakan.


                                                 Panduan Khusus Bab 1 Belajar Pancasila dengan Menyenangkan     35
   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52