Page 7 - ALJABAR- HESTI
P. 7

Gunakan bagian Mengingat Kembali            mengenai sifat-sifat dan
                 operasi bilangan yang sudah dipelajari di SD dan pada bab-bab awal
                 di SMP/MTs kelas VII. Pertanyaan-pertanyaan berikut dapat digunakan
                 untuk mengaktifkan prapengetahuan peserta didik:
                 ●  Apakah kalian tahu urutan operasi yang melibatkan tanda kurung,
                    perkalian, pembagian, penjumlahan, dan pengurangan?

                 ●  Apa yang dimaksud dengan nilai per unit dan nilai keseluruhan?
                 ●  Apa rumus luas dan keliling dari persegi panjang?

                 ●  Berapa luas dan keliling persegi panjang jika diketahui panjangnya
                    adalah 10 cm dan lebarnya adalah 5 cm?


                 Pemanasan

                 Guru dapat menggunakan persegi atau simbol lain apa pun sebagai
                 pengganti variabel dan meminta peserta didik untuk menentukan nilai
                 dari variabel yang tidak diketahui tersebut.
                 ●  Berapakah nilai dari △ sehingga ruas kiri sama dengan ruas kanan?

                    2 + △ = 5
                   Guru dapat menggunakan pertanyaan yang lebih kompleks namun
                 masih dapat diselesaikan secara intuitif.
                 ●  Berapakah nilai dari △  dan  □ ?
                    △ + △ + △  = 6

                    △ + △ + □  = 9
                   Guru  dapat  memodifikasi  pertanyaan  di  atas  untuk  menarik
                 perhatian peserta didik    dan membangun intuisi konsep variabel.
                 Untuk soal yang lebih kompleks maka peserta didik bisa diminta untuk
                 berdiskusi dengan temannya untuk menemukan jawabannya.



                 Metode dan Aktivitas Pembelajaran

                 Guru mengajak peserta didik untuk melakukan Eksplorasi 4.1 untuk
                 memahami penggunaan variabel untuk menyatakan suatu kuantitas
                 yang berubah-ubah pada pola yang terjadi.
                   Setelah Eksplorasi 4.1, akan diperkenalkan arti dari bentuk aljabar
                 serta unsur-unsurnya dan makna setiap unsur sesuai konteks di



             146    Buku Panduan Guru Matematika untuk SMP/MTs Kelas VII
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12