Page 51 - EBOOK ZAINI AHMAD DAHLAN
P. 51

  PEBI4525/MODUL 1                                        1.51


               biasanya  dilakukan  dengan  cara  mengikat  kedua  ujung  saluran  tersebut.
               Dengan  demikian  sperma  yang  diproduksi  di  dalam  testis  tidak  akan
               mencapai  bagian  eksterior.  Cairan  sperma  atau  cairan  ejakulasi  yang
               dihasilkan  oleh  beberapa  kelenjar  tidak  akan  mengandung  sperma.  Oleh
               karena itu, meskipun orang yang di vasektomi, secara normal tetap mampu
               melakukan hubungan seksual namun tidak akan pernah terjadi pembuahan.
               Sel-sel sperma yang diproduksi di testis akan menua di dalam vas deferens
               yang dipotong tadi dan akhirnya akan mati difagosirasis oleh makrofag.





















                                    (Sumber:  Kurnadi  A K, 2011)

                                          Gambar 1.9
                                        Bagan Vasektomi

                   Pada wanita sterilisasi umumnya dilakukan dengan cara memotong dan
               mengikat  tuba  falopii.  Hal  ini  biasa  disebut  dengan  ligasi  tuba.  Dengan
               pemotongan  bagian  tersebut  maka  sel  telur  dan  sperma  tidak  akan  pernah
               bertemu sehingga tidak akan pernah terjadi pembuahan. Sebagaimana halnya
               pada  vasektomi  pada  ligasi  tuba  pun  hormon-hormon  tetap  diproduksi  dan
               hubungan kelamin secara normal dapat dilakukan.
   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56