Page 50 - EBOOK ZAINI AHMAD DAHLAN
P. 50

1.50                            Pembinaan Kehidupan Keluarga  



        pemerintah.  Keberhasilan  dan  pembangunan  keluarga  sejahtera  akan
        menciptakan  ketahanan  keluarga  dan  pada  gilirannya  akan  menciptakan
        keluarga-keluarga potensial sebagai sumber daya pembangunan yang andal.

        B.   PERANAN    ALAT    KONTRASEPSI      DALAM  KELUARGA
            BERENCANA

            Sebagaimana  telah  dikemukakan  bahwa  Pemerintah  Indonesia  saat  ini
        sedang  melaksanakan  program  Keluarga  Berencana  yang  bertujuan  untuk
        mengatur  atau  menjarangkan  kelahiran  agar  pertambahan  penduduk  tidak
        terlalu  pesat.  Pengertian  ini  perlu  ditekankan  karena  keluarga  berencana
        bukan bertujuan untuk menghentikan kelahiran tetapi untuk mengendalikan
        kelahiran (birth control).
            Proses  pengontrolan  kelahiran  dapat  dilakukan  dengan  beberapa  cara
        seperti pengangkatan gonad (testis dan ovarium) dan uterus, sterilisasi, dan
        kontrasepsi.

        1.  Pengangkatan Gonad dan Uterus
            Pengangkatan  gonad  dapat  dibedakan  atas  pengangkatan  testis  yang
        disebut  kastrasi  dan  pengangkatan  ovarium  disebut  oophorektomi.
        Sedangkan   pengangkatan   uterus   sendiri   dinamakan   histerektomi.
        Pengangkatan ini dilakukan melalui operasi yang kesemuanya itu merupakan
        tindakan preventif  agar tidak terjadi pembuahan antara sel telur dengan sel
        sperma.
            Satu  hal    yang  perlu  Anda  ketahui  bahwa  setelah  dilakukannya  ketiga
        proses  tersebut  maka  baik  pihak  suami  maupun  pihak  istri  tidak
        memungkinkan  untuk  memperoleh  keturunan.  Lebih  jauh  lagi  tindakan
        tersebut sering menimbulkan efek samping karena dengan diangkatnya gonad
        berarti menghilangkan salah satu sistem endokrin.
            Secara  umum  biasanya  operasi  ini  dilakukan  apabila  organ  tersebut
        mengandung  penyakit.  Bila  operasi  ini  dilakukan  pada  pria  sebelum  masa
        puber,  maka  dia  akan  kehilangan  perkembangan  sifat-sifat  kelamin
        sekundernya.

        2.  Sterilisasi
            Salah  satu  cara  sterilisasi  pada  pria    adalah  dengan  cara  memotong
        saluran  sperma  (vas  deferens)  yang  biasa  disebut  vasektomi.  Operasi  ini
   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55