Page 124 - kumpulan jurnal integrasi Kelas A
P. 124
Pada proses penjemuran yang kurang tepat gaplek juga mudah mengalami penjamuran.
Jamur gaplek dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain proses pengeringan yang
kurang sempurna sehingga mengakibatkan kadar air yang masih banyak. Kandungan air
yang baik adalah kurang dari 20% (Anonim, 1980). Penjemuran bertujuan untuk mengurangi
kadar air bahan sampai batas dimana mikroorganisme tidak dapat tumbuh hal ini dapat
mencegah pembusukan, juga menghambat aktivitas enzim yang ada(Yulineri et al., 1997).
Tepung tiwul (Manihot Esculenta Crantz) bersifat higroskopis, yaitu mudah menyerap
air dari udara sehingga mudah rusak dan bersifat asam. Oleh karena itu, setelah menggiling
tepung singkong sebaiknya segera digiling. Tepung tiwul dikemas dalam kantong plastik
tertutup. Tepung tiwul berwarna coklat muda dan mempunyai aroma khas singkong(卢植,
2013)
Nasi tiwul terbuat dari ubi kayu/singkong yang mengandungan karbohidrat yang tinggi.
Selain itu singkong mengandung vitamin C, vitamin B1, kalsium, fosfor, protein, lemak,
karbohidrat dan besi. Tiwul termasuk makanan tradisional yang bisa digunakan pengganti
nasi. Nasi adalah makanan utama Masyarakat Indonesia. jumlah per 100 g, Nilai gizi protein
tiwul dibandingkan oleh nasi adalah tiwul (2,30 g), beras (2,10 g), lalu kandungan
karbohidrat tiwul dibandingkan nasi yaitu tiwul (38,10 gr), nasi (40.60g), lalu nilai gizi
lemaknya tiwul dibandingkan dengan nasi juga (0,10 g), nasi (0,10 g). masalah ini
menunjukkan bahwa nilai kalori tiwuli (342 Kal) lebih tinggi dibandingkan beras (178 Kal).
Nilai gizi total pada produk tiwul dan nasi tidak jauh berbeda. Tiwul lebih rendah kandungan
karbohidratnya dibandingkan dengan nasi putih karena tiwul berasal dari umbi-umbian yang
mengandung karbohidrat kompleks yang memiliki kandungan serat lebih tinggi dari pada
serat pada beras(Defri et al., 2022).
Pengelolaan gaplek atau tepung tiwul untuk bahan pangan alternatif pengganti nasi
sebagai produk teknologi ramah lingkungan. Pengolahan makanan ini sangat mendukung
untuk diterapkan dalam proses belajar ipa untuk meningkatkan kemampuan kreativitas siswa
dalam mengobservasi. Hal ini tentunya diperlukan sebuah kajian untuk disajikan dalam
proses pembelajaran IPA secara terintegrasi.
B. Metodologi
Data yang dihasilkan dan beberapa prosedur yang dilakukan dirancang untuk menjadi
bahan pendidikan. Materi pendidikan dibuat dengan mengkaji dan menganalisis dokumen
IPA dari kurikulum SMP tahun 2013, Hasil analisis dokumen tersebut akan dipetakan pada
kompetensi inti yang relevan. serta informasi pembuatan tiwul dan gizi yang terkandung
didalam tiwul di dapat dari hasil rivew artikel.
C. Hasil Analisis dan Pembahasan
1. Hasil Analisis
Bagian analisis analisis ini terdiri dari 3 bahasan yaitu sebagai berikut :
a. Hasil Analisis Konsep Materi dari gaplek atau tiwul
Materi-Konsep gaplek Kompetensi Dasar
• Wujud asli dari gaplek atau tiwul 3.3 Klasifikasi materi dan perubahanya
berupa benda padat. 3.3 Menjelaskan konsep campuran dan zat
• Karaketristik singkong sebelum di tunggal (unsur dan senyawa), sifat fisika
keringkan dan kimia, perubahan fisika dan kimia
• Karakteristik gaplek atau tiwul. dalam kehidupan sehari-hari
• Perubahan bentuk pada singkong
ke gaplek atau tiwul
119