Page 24 - PAUD Belajar dan Bermain Berbasis Buku
P. 24

•   Alih-alih mewajibkan anak untuk selalu mengikuti kegiatan yang serupa,
                        memberikan alternatif kegiatan merupakan cara terbaik untuk menjadikan
                        kelas sebagai tempat tumbuhnya kecintaan pada belajar.
                    •   Menyelaraskan harapan orang tua dengan capaian anak.  Orang tua mengirim
                        anak ke sekolah dengan tujuan untuk "belajar". Oleh karena itu, sebagian
                        orang tua resah ketika melihat anaknya di kelas “hanya bermain-main”. Buku
                        ini diharapkan memberikan bekal kepada guru untuk berkomunikasi dengan
                        orang tua dan memberikan penjelasan kepada mereka tentang pentingnya
                        bermain bagi tumbuh kembang anak.
                    •   Lebih dari itu, guru dapat meminta orang tua terlibat aktif dalam mendekatkan
                        anak dengan buku dan memberikan saran atau cara praktis untuk melakukannya
                        di rumah, sebagaimana tercantum dalam Bab II.
                        Tantangan demi tantangan akan selalu menemani proses pembelajaran
                    dalam mewujudkan kelas yang  dinamis. Dengan demikian, guru pun termotivasi
                    untuk selalu melakukan inovasi.Lantas, peran apa yang bisa dilakukan guru untuk
                    menjadikan bermain berbasis buku yang  powerful di kelasnya?




                    1.  Menjadi Narasumber

                    Ketika menemani anak berkegiatan dan bermain dengan buku, guru bertugas
                    menyediakan informasi berkaitan dengan buku yang akan dijadikan bahan
                    pembelajaran. Guru dapat  mengajak anak membahas gambar pada sampul buku
                    dan mengungkit rasa ingin tahu anak, mengaitkannya dengan pengalaman mereka,
                    dan menyesuaikannya dengan konteks lokal dan kemampuan anak.

                        Dalam  Bab II  buku ini  tercantum  berbagai pilihan  kegiatan yang  dapat
                    menginspirasi guru untuk menjadi narasumber yang berdaya dan menyenangkan.
                    Besar harapan bahwa target materi tercapai, dan anak-anak pun mendapatkan
                    pengetahuan, wawasan, keterampilan, serta kegembiraan.





















                                               Gambar 1.6 Ibu guru membacakan cerita
                                            Sumber: Ni Ekawati/TK Bintang Permata Denpasar Bali, 2021




                     14      Buku Panduan Guru Belajar dan Bermain Berbasis Buku untuk Satuan PAUD
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29