Page 137 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 31 OKTOBER 2019
P. 137

Title          UMP DIY TELAH DITETAPKAN, INI BESARANNYA
               Media Name     kumparan.com
               Pub. Date      30 Oktober 2019
               Page/URL       https://kumparan.com/tugujogja/ump-diy-telah-ditetapkan-ini-besarannya -1s9ltzhDOQN
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive











               Upah minimum provinsi (UMP) Daerah Istimewa Yogyakarta dan upah minimum
               Kabupaten atau UMK telah diputuskan naik sebesar 8, 51%. Keputusan tersebut
               diambil oleh Gubernur DIY melalui sebuah rapat koordinasi yang digelar di kantor
               gubernur Kompleks Kepatihan, Rabu (30/10/2019).

               Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DIY, Andung Prihadi
               Santosa, usai rapat mengatakan UMP dan UMK 2020 untuk wilayah DIY telah
               ditetapkan oleh Gubernur. Rencananya penetapan UMP tersebut akan disampaikan

               ke gubernur di pada tanggal 1 November untuk ditetapkan secara resmi tanggal 2
               November 2019 mendatang.

               Andung menyatakan metode perhitungan kenaikan upah tahun depan masih
               mengacu pada peraturan pemerintah nomor 78 tahun 2015 dan surat edaran
               Kementerian tenaga kerja nomor B-M/308/HI.01.00/X/2019 per tanggal 15 Oktober
               2019. Dalam surat tersebut menetapkan kenaikan UMP sebesar 8,51% atau naik
               0,48% dibanding tahun 2019 ini.

               "Tadi kita sudah rapat tentang UMP dan UMK dengan mengundang dari daerah

               tingkat II,"tuturnya, Rabu (30/10/2019).

               Menurutnya penetapan kenaikan upah tersebut juga berdasarkan tingkat inflasi
               nasional dan pertumbuhan produk domestik bruto tahun 2019 ini. Hal tersebut juga
               berlaku di semua provinsi yang ada di seluruh Indonesia. Oleh karenanya penetapan
               UMP DIY juga mengacu apa yang ada di tingkat nasional.

               UMP yang ditetapkan oleh pemerintah tersebut akan menjadi acuan terendah dan
               juga menjadi acuan bagi kabupaten atau kota dalam menetapkan UMK. Oleh karena
               itu UMP untuk di tahun 2020 mendatang adalah sebesar Rp 1.704.608,25, atau naik
               dari UMP sebelumnya sebesar Rp 1.570.922,63.

               Pihaknya mencatat, UMK Gunungkidul masih yang terendah di DIY yaitu sebesar Rp





                                                      Page 136 of 173.
   132   133   134   135   136   137   138   139   140   141   142