Page 266 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 NOVEMBER 2021
P. 266
Judul Menaker Ungkap Tujuan Tetapkan Upah Minimum Sesuai Aturan UU
Cipta Kerja
Nama Media tribunnews.com
Newstrend Upah Minimum 2022
Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2021/11/16/menaker-ungkap-
tujuan-tetapkan-upah-minimum-sesuai-aturan-uu-cipta-kerja
Jurnalis Larasati Dyah Utami
Tanggal 2021-11-16 19:31:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Ringkasan
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengungkap tujuan pemerintah menetapkan
upah minimum (UM) sesuai aturan yang diamanatkan dalam UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang
Cipta Kerja dan aturan turunannya PP Nomor 36 Tahun 2021 tentang Pengupahan. Ida
mengatakan kebijakan penetapan upah minimum adalah salah satu program strategis nasional.
MENAKER UNGKAP TUJUAN TETAPKAN UPAH MINIMUM SESUAI ATURAN UU CIPTA
KERJA
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengungkap tujuan pemerintah menetapkan
upah minimum (UM) sesuai aturan yang diamanatkan dalam UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang
Cipta Kerja dan aturan turunannya PP Nomor 36 Tahun 2021 tentang Pengupahan. Ida
mengatakan kebijakan penetapan upah minimum adalah salah satu program strategis nasional.
Kebijakan upah minimum ditujukan sebagai salah satu instrumen pengentasan kemiskinan serta
untuk mendorong kemajuan ekonomi Indonesia melalui pengupahan yang adil dan berdaya
saing.
“Upah Minimum dimaksudkan sebagai perlindungan kepada pekerja atau buruh agar upahnya
tidak dibayar terlalu rendah akibat posisi tawar mereka yang lemah dalam pasar kerja,” kata Ida
pada konferensi pers virtual, Selasa (16/11/2021).
Upah Minimum adalah upah terendah yang ditetapkan pemerintah yang berlaku bagi pekerja
atau buruh dengan masa kerja kurang dari 1 tahun pada perusahaan yang bersangkutan.
Menaker mengatakan besaran upah minimum hampir di seluruh wilayah saat ini sudah melebihi
median upah. Bahkan Indonesia menjadi satu-satunya negara dengan Kaitz Index lebih besar
dari 1, dimana idealnya berada pada kisaran 0,4 sampai dengan 0,6.
265

