Page 99 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 MARET 2020
P. 99

"Pendampingan hukum ini yang kita damping BPJS ya bukan pengusaha baik
               didalam pengadilan maupun diluar pengadilan. Kita memaksimalkan pelaku usaha
               untuk menyetorkan iuran atau kewajibannya. Tahapannya ya kami langsung
               datangi, kalau sudah datangi tapi masih juga, ya kita ambil jalur hukum," jelas
               Nanang.

               Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Bali Nusa Tenggara dan Papua
               (BANUSPA), Deny Yusyulian mengatakan pada tahun lalu, BPJS sudah menyerahkan
               161 surat kuasa khusus kepada Kejaksaan tinggi dan kejaksaan negeri diwilayah
               Banuspa dan pada tahun ini sudah menyerahkan 81 surat.

               Keterlibatan Kejaksaan juga dinilai cukup efektif dalam meningkatkan kesadaran
               perusahaan untuk membayar iurannya dengan lancar serta semakin aktifnya
               keikutsertaan perusahaan menjadi peserta Bpjamsostek.

               "Dari 81 surat kuasa khusus yang kami serahkan kepada kejaksaan, 30 persen
               diantaranya cukup efektif dan mereka mau ikut. Alhamdulillah mereka daftar
               sebagai peserta, jadi kerjasama ini memang sangat efektif. Harapan kita, segera
               melakukan turun ke lapangan terkait dengan badan usaha yang belum juga patuh,"
               ujarnya.


               "Kami juga sangat mendukung surat edaran yang dalam waktu dekat ini dikirim ke
               badan usaha oleh Kejaksaan, dalam SE itu nanti badan usaha harus melaporkan
               upahnya besarannya dan lain sebagainya, sehingga badan usaha juga mengetahui
               konsekwensi hukum jika tidak patuh pada aturan perundang-undangan yang
               berlaku," tutup Deny..









































                                                       Page 98 of 175.
   94   95   96   97   98   99   100   101   102   103   104