Page 4 - REVISI PROPOSAL RISTEK RATNAWATI PK
P. 4

maupun guru, maka pembelajaran akan kurang efektif. Selain itu, siswa akan kurang fokus dan

                      juga mengantuk jika hanya diberikan materi dengan metode ceramah.

                              Pembelajaran  berbasis  local  wisdom  merupakan  pembelajaran  kontekstual  yang  dapat
                      dikaitkan dengan pengalaman sehari-hari siswa dan nilai-nilai serta budaya. Model pembelajaran

                      untuk anak di masa kanak-kanak awal perlu dikembangkan agar mencapai tujuan pendidikan yang
                      diharapkan. Adapun salah satu model pengembangan pembelajaran pada masa kanak-kanak awal
                      yaitu pembelajaran berbasis budaya lokal (local wisdom). Pembelajaran berbasis budaya lokal yaitu

                      strategi  penciptaan  lingkungan  belajar  dan  perancangan  pengalaman  belajar  yang
                      mengintegrasikan budaya sebagai bagian dari proses pembelajaran (Muzakki & Fauziah, 2015).

                              Maka dari itu dibutuhkan metode yang cocok untuk meningkatkan keaktifan siswa dalam

                      belajar. Salah satunya yaitu metode pembelajaran Think Pair Share (TPS). Pembelajaran yang aktif,
                      kreatif,  efektif,  dan  menyenangkan  diharapkan  meningkatkan  hasil  belajar  siswa.  Model

                      Pembelajaran  Kooperatif  Tipe  Think  Pair  Share  (TPS)  berbasis  kearifan  lokal  adalah  model
                      pembelajaran yang efektif untuk mengontrol kelas secara keseluruhan. Metodenya dapat memberi
                      siswa lebih banyak waktu untuk berpikir, menanggapi, dan bekerja sama dengan teman kelompok

                      mereka. Metode  TPS adalah salah satu jenis model pembelajaran kooperatif yang dimaksudkan
                      untuk meningkatkan cara siswa berinteraksi satu sama lain dan meningkatkan semangat mereka

                      untuk belajar. Metode TPS dimulai dengan materi klasik diberikan kepada siswa, kemudian mereka
                      diminta untuk bekerja sama dengan cara berpasangan (think-pairs), dan kemudian siswa melakukan
                      presentasi kelompok (share). Dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif Think Pair

                      Share,  masalah  tersebut  dapat  diatasi.  Model  pembelajaran  kooperatif  mendorong  siswa  untuk
                      berpartisipasi dalam belajar bersama. Pembelajaran kooperatif diharapkan untuk meningkatkan
                      kemampuan berpikir siswa karena memungkinkan siswa untuk memanfaatkan sepenuhnya potensi

                      mereka.  Model  ini  menguji  strategi  dan  kemampuan  siswa,  dan  pilihan  mereka  untuk
                      menyelesaikan masalah didasarkan pada pemikiran mereka (Fadhillah, Maulidya dan Agustinsa,
                      2019: 141). Dalam model pembelajaran kooperatif, orang harus bekerja sama untuk menyelesaikan

                      masalah  sehingga  pengetahuan  dan  keterampilan  dapat  diterapkan  untuk  mencapai  tujuan
                      pembelajaran.


                   B.  Rumusan Masalah

                      Berdasarkan latar belakang dapat dituliskan rumusan masalah sebagai berikut:
                        1.  Apakah  metode  pembelajaran  Think  Pair  Share  (TPS)  berbasis  Local  Wisdom  dapat

                            diterapkan di SDN 1 Gondang?
                        2.  Bagaimana kesesuaian metode pembelajaran Think Pair Share (TPS) berbasis Local Wisdom
                            apabila diterapkan di SDN 1 Gondang?






                                                             2
   1   2   3   4   5   6   7   8   9