Page 80 - Favor Of God (E-Book)
P. 80
Bukan berarti nama saya ada kuasa, melainkan ada iman di
balik doa sederhana. Tentunya yang menyelamatkan kami adalah
nama yang berkuasa di langit dan di bumi, yaitu nama Tuhan Yesus
Kristus. Nama Yesus adalah Nama di atas segala nama. Nama Yesus
adalah satu-satunya nama yang menyelamatkan, tidak seorang pun
yang dapat datang kepada Bapa kalau tidak melalui Yesus (Yoh.
14:6). Kisah Para Rasul 4:12 berkata “Dan keselamatan tidak ada di
dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini
tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat
diselamatkan”. Jadi nama Yesuslah yang menyelamatkan kita dari
perbudakan dosa, nama Yesuslah yang menyelamatkan kita dari
lembah maut serta yang sanggup memberikan kita mukjizat.
Pada bagian peristiwa yang lain, mukjizat Tuhan dinyatakan
oleh karena iman saya kepada nama yang berkuasa itu. Saat itu
saya masih duduk di bangku SD dan mengalami sakit malaria yang
cukup parah. Pada saat yang bersamaan, kedua orang tua saya tidak
berada di rumah karena mereka bekerja di kebun dan akan pulang
pada sore sekitar pukul 18:00. Saya begitu kesakitan, badan terasa
sangat panas disertai menggigil, kepala sakit dan mual-mual. Tidak
ada yang mengetahui kondisi saya yang sakit pada saat itu. Saya
kemudian berbaring di sofa sambil menyebut nama Yesus. Iman
saya pada saat itu bahwa nama Yesus berkuasa.
Saya tidak mampu duduk untuk berdoa panjang lebar dan
meminta kuasa kesembuhan. Tubuh saya terbaring lemah di kursi
dan yang saya mampu lakukan saat itu adalah hanya menyebut
nama Yesus. Saya hanya menyebut nama Yesus berulang-ulang dan
akhirnya saya tertidur. Setelah itu ada keluarga saya yang datang
ke rumah kemudian membantu mengobati saya. Beberapa waktu
dalam kesakitan saya, saya hanya memanggil nama Yesus dan Tuhan
menyatakan kuasa kesembuhan atas saya.
Saya teringat dengan kisah seorang lumpuh sejak lahir yang
setiap hari meminta sedekah di depan Bait Allah. Setiap ada orang
72 Favor of God