Page 7 - E-MODUL_MBS
P. 7
CPMK7 Menguasai konsep Supervisi pendidikan dalam konteks MBS
CPMK8 Penjaminan Mutu Pendidikan dalam Konteks MBS
B. Manfaat
Adapun manfaat dari kompetensi MBS dalam proses pembelajaran dan
kehidupan secara umum yang dapat diraih dari MBS adalah sebagai berikut.
1. Sekolah dapat mengoptimalkan sumber daya yang tersedia untuk
memajukan sekolahnya, karena lebih bisa mengetahui peta kekuatan,
kelemahan, peluang, dan ancaman yang mungkin dihadapi,
2. Sekolah lebih mengetahui kebutuhan lembaganya, khususnya input dan
output pendidikan yang akan dikembangkan dan didayagunakan dalam
proses pendidikan sesuai dengan tingkat perkembangan dan kebutuhan
peserta didik,
3. Pengambilan keputusan yang partisipatif yang dilakukan dapat
memenuhi kebutuhan sekolah karena sekolah lebih tahu apa yang
terbaik bagi sekolahnya,
4. Penggunaan sumber daya pendidikan lebih efektif dan efisien bila
masyarakat turut serta mengawasi,
5. Sekolah bertanggung jawab tentang mutu pendidikan di sekolahnya
kepada pemerintah, orang tua, peserta didik, dan masyarakat.
Untuk menyelesaikan mata kuliah ini dengan baik, ikutilah petunjuk
belajar berikut ini. Bacalah uraian dengan cermat secara berulang-ulang
hingga Anda benar-benar memahami dan menguasai materi yang
dipaparkan. Pelajari semua topik secara berurutan dari topik pertama sampai
topik ke-14 (terakhir). Tangkaplah pengertian demi pengertian dari isi topik
melalui pemahaman sendiri dan berdiskusi atau bertukar pikiran dengan
teman sejawat, serta dengan tutor Anda. Selain membaca topik, bacalah
buku-buku yang judulnya tercantum pada referensi setiap topik. Terakhir,
aturlah waktu belajar Anda sehingga mata kuliah ini dapat Anda pelajari dan
kuasai dengan hasil yang semaksimal mungkin
Selamat Belajar!
2