Page 19 - Modul Eka 1
P. 19
JawaPos.com – Dokter RS Anwar Medika minta semua keluarga Untung
berkumpul. Lelaki kelahiran 1953 itu sudah koma tiga hari akibat penyakit jantung
koroner. Orang-orang terdekat warga Desa Mondoluku, Kecamatan Wringinanom, itu
bahkan sudah membacakan surah Yasin dan tahlil.“Semuanya berdoa untuk bapak,”
papar Sumiati, istri Untung. Perempuan 53 tahun itu tidak mengira suaminya ternyata
diberi umur panjang. Untung masih hidup. Untung kini sudah berusia 64 tahun. Tragedi
yang nyaris merenggut nyawa itu dialami pada 2012. Sebagai penderita penyakit jantung
koroner (PJK), Untung mengaku dirinya tergolong bandel.
Dia terserang PJK pada 2007. Sebelumnya, dia merasa masih sehat. Bugar. Rajin
pergi ke sawah dan ladang setiap hari. Pada suatu hari, batuk hebat tiba-tiba menyerang.
Untung dibawa berobat. Mulai berobat ke rumah sakit, klinik, tabib, sampai orang pintar.
Penyakitnya tidak kunjung sembuh. “Akhirnya, dibawa ke RS Anwar Medika di Krian.
Langsung opname,” ujar Untung Kamis (1/6). Dokter melakukan foto rontgen. Hasilnya
mencengangkan. Jantung Untung membengkak.
Rupanya, dia merasa sehat. Semangat merokok kembali menyala. “Satu hari bisa
habis dua bungkus rokok,” ungkap Sumiati. Dampak buruknya muncul pada 2012.
Untung tiba-tiba sesak napas. Keluarga cepat-cepat membawanya kembali ke RS Anwar
Medika. Dia masuk intensive care unit (ICU). Untung tidak sadar berhari-hari. Keluarga
pun pasrah kepada Yang Mahakuasa. “Pikiran sudah ke man-mana,” ujar Sumiati.
Beruntung, nyawanya masih tertolong.
Namun, pada Maret 2017, Untung opname lagi. Gara-garanya, dia mencoba
beberapa batang rokok. Kali ini hasil diagnosis benar-benar mengerikan. Selain
jantungnya yang riskan, ginjalnya terkena infeksi. Kadar kalium darahnya tinggi. Dada
sesak. Nyeri di pundak. Komplikasi penyakit mengancam.
Sumber: bit.ly/3Hgejel
VIVA – Seorang pria berbagi pengalaman karena terlalu banyak mengonsumsi
minuman es susu cokelat. Akibatnya, pria bernama Hanafii asal Penang, Malaysia itu
harus menjalani operasi pada 17 April lalu. Dalam unggahannya, dia menjelaskan bahwa
masalah sinusnya memburuk karena makanan dan minuman yang dikonsumsinya. Dia
mengaku banyak mengonsumsi makanan tinggi gula dan karbohidrat serta minum banyak
Milo.
10