Page 17 - Modul Eka 1
P. 17
Sistem koloid fase gas-cair terbentuk dari fase
terdispersi berupa gas dan medium pendispersi berupa zat
cair. Busa akan timbul jika anda mengocok larutan sabun.
Didalam busa sabun terdapat rongga yang terlihat kosong.
Busa sabun merupakan fase gas dalam medium cair. Sistem
koloid fase gas-padat terbentuk dari terdispersi berupa gas Gambar 1.13. Buih Sabun
dan medium pendispersi berupa zat padat yang dikenal bit.ly/3H7SI7Q
dengan istilah busa padat.
bit.ly/3HuLHzp
Sistem Koloid pada Akuarium
Protein skimmer adalah salah satu perangkat yang sering digunakan oleh
penggemar akuarium laut. Proses yang terjadi merupakan tiruan dari proses alam
yang terjadi dipantai dimana air laut mendamparkan busa/buih kepantai dengan
membawa padatan terlarut dan mengendapkannya dipantai. Fungsi utama protein
skimmer adalah untuk memisahkan bahan padat terlarut dalam air dengan cara
pengapungan melalui gelembung-gelembung udara yang ditiupkan ke dalam kolam
air. Melalui gelembung udara didalam air diharapkan terjadi kontak antara partikel
padatan dengan antarmuka air-udara. Partikel padatan akan terbawa ke permukaan
air dan dibuang. Koloid-koloid padatan memegang peranan penting dalam
pembentukan busa. Pada saat gelembung udara mencapai permukaan, gelembung-
gelembung tersebut akan bersatu dan melekat satu sama lainnya. Apabila partikel
padatan tidak ada maka busa tidak akan terbentuk di permukaan.
Sumber : bit.ly/3H9J4BA
8