Page 52 - modul inventarisasi hutan
P. 52

Pekerjaan terakhir dari kegiatan pembuatan alur

                                     adalah pengukuran jarak akhir, yaitu mengukur

                                     panjang alur dengan tali ukur dan memberi tanda

                                     pada setiap 100 m (1 hm) dan membuat peta
                                     sketsa alur sebagai laporan kemajuan. Setelah

                                     semuanya itu dilaksanakan barulah diukur dan

                                     ditetapkan letak pal-pal Hm untuk dipancang.


                             5) Persyaratan Alur


                                 Pada    prinsipnya    alur   sebagai     batas    Bagian
                                 Hutan/Blok/petak, juga sebagai calon jalan angkutan

                                 hasil hutan. Oleh karena itu alur harus memenuhi

                                 persyaratan-persyaratan,      antara    lain:  sambung

                                 menyambung, cukup lebar, tidak terlalu menanjak,

                                 dan tidak terlalu berbelok-belok.

                                 a) Sambung menyambung.

                                     Pada prinsipnya alur harus dapat digunakan
                                     sebagai jalan angkutan hasil hutan. Oleh karena

                                     itu disamping harus sambung menyambung

                                     antara alur satu dengan yang lain, juga harus

                                     dapat menyambung dengan jalan-jalan umum

                                     diluar kawasan hutan. Alur juga harus dapat
                                     menghubungkan         tempat-tempat      kedudukan

                                     pejabat      kehutanan,      dan      tempat-tempat

                                     penimbunan hasil hutan.       Apabila perlu, dapat

                                     dilakukan pembelian tanah untuk dipergunakan
                                     sebagai jalan DK.



                 Hal- 40                   Pusdikbang SDM Perum Perhutani
   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57