Page 36 - BAB 3_Kombinatorik
P. 36

Definisi 3.5

                    Peluang  kejadian majemuk adalah  peluang  suatu  kejadian  dengan
                    dua atau lebih kejadian yang terjadi. Kejadian majemuk dinotasikan
                    dengan  “dan”  dengan  lambang  ∩ dan  “atau”  dengan  lambang  ∪.
                    Apabila ada dua kejadian A dan kejadian B, maka rumus umumnya
                    adalah sebagai berikut:
                                     P (A ∪ B) = P(A) + P(B) – P(A ∩ B)





                         Ayo Menggunakan Teknologi


                 Coba tambahkan pengetahuan kalian terkait dengan
                 Peluang  Kejadian  Majemuk  dengan  mengunjungi
                 tautan di samping, karena ada sesuatu yang menarik.
                 Coba tulislah hasil penelusuranmu.
                                                                            https://s.id/
                 1.  Pada bagian pendahuluan,  apa  yang  kalian        PeluangKejadianMajemuk
                     ketahui tentang Peluang Kejadian Majemuk?
                 2.  Apakah  yang  dimaksud dengan  suatu  kejadian  pasti  dan  tidak  pasti
                     terjadi, serta berapakah peluangnya?

                 3.  Pada  bagian  Peluang  Kejadian  Gabungan,  apa  yang  kalian  ketahui
                     tentang Peluang Kejadian Gabungan?
                 4.  Sebutkan ada berapa jenis kejadian majemuk dan sebutkan simbolnya.

                 1.  Peluang Kejadian Majemuk Saling Lepas


                         Ayo Mengingat Kembali


                 Pada kegiatan acara peringatan Hari Kemerdekaan
                 17 Agustus  dilakukan  pelantunan  dua  mata  dadu
                 sebanyak satu kali secara bersamaan. Hal ini untuk
                 menentukan  peserta  yang akan  mendapatkan
                 tim  dalam  suatu  perlombaan  tertentu.  Ketua  tim
                 ditentukan  oleh  individu  yang  menerima  jumlah
                 mata dadu terbanyak. Pada Gambar 3.6 dan Tabel       Gambar 3.10 Pelantunan
                 3.2 merupakan ilustrasi dari pelantunannya.               Mata Dadu


                  124  Matematika untuk SMA/SMK/MA Kelas XII
   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41