Page 25 - PEMBERITAAN HASIL PENGAWASAN PRODUK MI INSTAN ASAL INDONESIA DI TAIWAN.pdf
P. 25
Judul : Indomie Ditarik di Taiwan, BPOM RI Minta PT Indofood Lakukan Ini
Nama Media : detik.com
Tanggal : 4/27/2023
Halaman/URL : https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-6692993/indomie-ditarik-di-
taiwan-bpom-ri-minta-pt-indofood-lakukan-ini
Tipe Media : Media Online
Beberapa waktu lalu Taiwan
melaporkan temuan produk mi
instan yang mengandung
etilen oksida dalam jumlah
melebihi batas. Salah satu
produk mi instan tersebut
adalah Indomie rasa ayam
spesial.
Etilen oksida dikaitkan dengan
zat karsinogenik atau dapat
menyebabkan penyakit
kanker. Adapun limfoma dan
leukemia menjadi dua jenis
kanker yang paling sering
dilaporkan terkait etilen
oksida.
Berkaitan dengan produk Indomie yang banyak beredar di Indonesia. Badan Pengawas Obat dan
Makanan (BPOM) RI buka suara. Dalam rilis resmi yang dikeluarkan, pihak BPOM meminta pelaku
usaha khususnya Indofood untuk melakukan mitigasi risiko.
"BPOM memerintahkan pelaku usaha termasuk PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk untuk
melakukan mitigasi risiko, guna mencegah terjadinya kasus berulang," tulis BPOM dalam rilis resmi
yang diterima detikcom, Kamis (27/4/2023).
Adapun BPOM RI juga menjabarkan mitigasi risiko yang harus dilakukan pelaku usaha ke dalam
beberapa poin sebagai berikut:
- Menjaga keamanan, mutu, dan gizi produk pangan olahan yang diproduksi dan diekspor serta
memastikan bahwa produk sudah memenuhi persyaratan negara tujuan ekspor.