Page 46 - Gadis_Rempah
P. 46

“Ada apa?” tanya Dinda penasaran.

                              “Coba lihat, deh,” kata Arumi penuh
                          semangat sambil menunjuk poster yang baru
                          sekilas dibacanya.



                                Lomba Desain Produk Kreatif
                            Kekinian Persembahan Kemenparekraf
                                untuk Pelajar dan Mahasiswa
                               Menangkan total hadiah puluhan
                                        juta rupiah!



                              “Wah, menarik ini. Pas banget buat kamu
                          Arumi!” seru Dinda.
                              Arumi mengangguk girang, “Iyaa ... aku ikut,
                          ah,” ujar Arumi sambil terus memperhatikan
                          kata demi kata di poster.
                              “Kok  kita ga  lihat poster ini terpasang
                          kemarin, ya? Apa kitanya aja yang kurang
                          perhatian sama poster ini, ya? Sudah lama
                          belum ini ditempel, ya?” tanya Dinda.
                              “Nah, itu dia. Mudah-mudahan ini masih
                          rezekiku, Din?” ucap Arumi. Kedua matanya
                          berbinar senang.
                              “Yup, jangan sampai ga  ikut Arumi. Tuh
                          lihat! Masih sekitar dua pekan lagi batas akhir
                          pengumpulannya,” Dinda menunjukkan teks
                          timeline  pendaftaran di ujung bawah poster.






 37  Bab 3 — Beasiswa atau lomba?                Gadis Rempah  38
   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51