Page 38 - Percobaan (1)_(1) Buletin kumpulan Pertanyaan Pemantik_Penyebab Pemanasan Global_Kelas X SMA
P. 38
Juni 2023 IPA Fisika Vol. 12345
P E M B A H A S A N
F E N O M E N A 4
PERALIHAN FUNGSI HUTAN
MENJADI PERKEBUNAN SAWIT
1. Mengapa suhu permukaan di hutan lebih rendah
daripada di perkebunan kelapa sawit?
Radiasi yang dipantulkan bergantung pada albedo yaitu kemampuan
permukaan untuk memantulkan sinar matahari, sedangkan radiasi yang
diserap bergantung pada suhu permukaan. Permukaan tanah yang
diserap radiasi akan memancarkan kembali radiasi inframerah ke
atmosfer. Radiasi inframerah ini dapat ditransfer ke atmosfer oleh
konveksi (fluks bahang terasa), evaporasi air (fluks bahang laten), atau
konduksi ke dalam tanah (fluks bahang tanah). Jumlah radiasi yang
datang dan pergi harus seimbang agar suhu permukaan tidak berubah.
Salah satu faktor yang mempengaruhi suhu permukaan di hutan dan
perkebunan kelapa sawit adalah karakteristik termal dari tutupan
lahan tersebut. Karakteristik termal dipengaruhi oleh kapasitas termal
dan emisivitas objek. Kapasitas termal adalah kemampuan suatu objek
untuk menyerap dan melepaskan panas, sedangkan emisivitas adalah
kemampuan suatu objek untuk memancarkan panas. Objek dengan
kapasitas termal tinggi dan emisivitas rendah cenderung memiliki suhu
permukaan yang lebih tinggi daripada objek dengan kapasitas termal
rendah dan emisivitas tinggi.
Suhu permukaan di hutan dan perkebunan kelapa sawit bisa berbeda
karena tutupan lahan itu punya sifat-sifat yang berbeda. Sifat-sifat itu
antara lain adalah seberapa banyak tutupan lahan itu bisa menyerap
dan melepaskan panas, dan seberapa banyak tutupan lahan itu bisa
memancarkan panas. Tutupan lahan yang bisa menyerap dan
.
Buletin Kumpulan Pemantik Penyebab pemanasan global 38