Page 9 - PJOK-BG-KLS-VIII_Neat
P. 9
Gambar 6.5 Aktivitas pembelajaran gerak spesifik lompat ke depan
(6) Aktivitas pembelajaran 6 : Gerak spesifik lompat dengan membuka
dan menutup kaki
Cara melakukannya:
(a) Pada gerakan lompat dengan membuka dan menutup kaki, sikap
awal berdiri secara tegak.
(b) Pastikan posisi kedua tangan berada di pinggang.
(c) Pada hitungan pertama, bukalah kaki keduanya melebar ke arah
samping.
(d) Pada hitungan kedua, tutup rapat kedua kaki secara bersamaan.
(e) Gerakan harus dilakukan secara berulang kali dan terus-menerus
sesuai dengan hitungan yang diterapkan.
(f) Pembelajaran dilakukan secara berulang-ulang sampai dapat
merasakan gerakan mana yang mudah dilakukan.
Gambar 6.6 Aktivitas pembelajaran gerak spesifik lompat dengan membuka dan
menutup kaki
160 Buku Panduan Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP Kelas VIII