Page 13 - Rev.2 E Modul Sistem pencernaan KB 1-3 setelah revisi (bismillah terakhir)
P. 13

Nasi adalah salah satu jenis karbohidrat yang berasal dari biji-bijian, selain nasi yang
                   berasal dari beras juga terdapat gandum dan jagung yang merupakan hasil bumi berupa biji-

                   bijian yang diturunkan Allah kebumi untuk kemaslahatan manusia, sebagaimana dalam firman

                   Allah pada Q.S. ‘Abasa [80]: 27 terkait biji-bijian.
                                                                                                            َ
                                                                                             ًّ  َ  َ ْ  َ ْ َ ْ َ
                                                                                                           ْۢ
                                                                                         ٢٧  ۙابح اهي ِ ف انتبناف

                   Artinya:
                   “Lalu, kami tumbuhkan padanya biji-bijian”

                         Dalam  buku  Tafsir  Fi  Zhilalil  Qur’an  Jilid  12  menjelaskan  bahwa,  biji-bijian  yang

                   dimaksud meliputi semua biji-bijian yang dimakan oleh manusia dalam semua wujudnya, dan
                   dimakan oleh binatang dalam semua keadaan.

                         Dalam Aplikasi Qur’an Kemenag untuk android edisi 2019 menjelaskan bahwa, dalam
                   ayat tersebut Allah menumbuhkan di bumi biji-bijian seperti gandum, padi dan lain-lain yang

                   menjadi makanan pokok.
                         Berdasarkan tafsir diatas dapat diketahui bahwa Allah menumbuhkan biji-bijian di muka

                   bumi  ini  agar  bisa  dikonsumsi  bagi  manusia  sebagai  makanan  pokok  karena  banyak

                   mengandung  karbohidrat,  seperti  padi  dan  gandum.  Selain  manusia,  biji-bijian  juga
                   dimanfaatkan binatang sebagai makanannya.

                   Karbohidrat dibagi menjadi tiga macam, yaitu:

                   a.  Monosakarida merupakan karbohidrat yang memiliki susunan molekul paling sederhana,
                      molekul gugus gula yang termasuk monosakarida yaitu glukosa, fruktosa dan galaktosa.

                      Ketiga macam monosakarida tersebut banyak terdapat pada buah-buahan. Monosakarida
                      adalah hasil akhir pemecahan dari karbohidrat yang lebih kompleks susunan molekulnya.

                   b.  Disakarida  terdiri  atas  dua  molekul  monosakarida,  contoh  disakarida  adalah  sukrosa,
                      maltose dan laktosa. Sukrosa banyak terdapat dalam gula pasir yang di konsumsi, adapun

                      maltose  terdapat  di  dalam  biji-bijian.  Laktosa  adalah  karbohidrat  yang  terdapat  dalam

                      bahan makanan yang berasal dari hewan misalnya air susu.







                                                                                                           13
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18