Page 22 - Panduan Mentoring Islam STPN 2021
P. 22
Selayaknya seorang pemimpin, ia memiliki kewajiban untuk menjadi
teladan bagi yang lain, melakukan pembangunan, menjauhi dan
menyelesaikan kerusakan. Ia bertugas untuk mengoptimalkan apa yang
dimilikinya untuk melakukan yang terbaik atas amanah yang diembannya.
Begitupun sebagaimana manusia menjadi pemimpin di muka bumi. Dari
sini tentunya jadi pengingat bagi kita bahwa manusia diciptakan bukan
untuk main-main atau sekedar mampir menikmat apa yang ada di dunia,
melainkan ada misi dari Allah yang telah diamanahkan pada kita.
Belajar dan Mempersiapkan Ilmu Pengetahuan
Jika kita adalah pemuda yang masih sekolah ataupun menjalani
perkuliahan, tentunya suatu saat kelak lulus, pasti menginginkan karir
yang sesuai harapan, semakin meningkat, dan berkembang. Tapi kembali
diingat bahwa itu bukanlah ukuran sukses yang utama. Ukuran yang
utama adalah ketika dari apa yang kita lakukan dalam karir/profesimu
mampu memberikan efek pembangunan di masyarakat. Tentunya itu lebih
bermakna dan membanggakan. Sehingga, suatu yang menjadi keahlian
dalam karirmu, gunakanlah sebagai sarana kita menjalankan misi yang
telah Allah amanahkan, yaitu Khalifah di muka bumi.
Mengoptimalkan Potensi Lewat Karir
Contohnya saja, jika ada seorang dokter maka berkewajiban menghidupkan
kesehatan di masyarakat, membantu kaum yang lemah agar sehat dan
sejahtera hidupnya, meminimalisir kecurangan atau korupsi atau maal
praktek dalam kedokteran, mengembangkan ilmu-ilmu kesehatan, dan lain
sebagainya. Atau jika seorang pengusaha, maka bukalah lahan pekerjaan
yang banyak dan halal bagi kaum yang membutuhkannya, karena dengan
begitu kita akan mengurangi tingkat pengangguran, tingkat stress
masyarakat, atau mengurangi kriminialitas.
Setiap profesi atau karir bisa menjadi sarana kita menjalankan misi hidup
kita. Ukuran suksesnya bukan saat kita berhasil mencapainya, melainkan
atas apa yang kita bangun, kembangkan, dan selesaikan masalahnya
hingga menjadi sektor masyarakat yang lebih baik lagi.
Membangun Lewat Keluarga
Rumah tangga menurut Islam dan kehidupan rumah tangga dalam Islam
tentunya juga sangat berhubungan dengan tujuan hidup manusia. Keluarga
sakinah dalam Islam dan keluarga harmonis menurut Islam adalah bagian
dari tugas dan tujuan manusia di muka bumi. Hal-hal dalam keluarga
Panduan Kerohanian Islam STPN | 21