Page 28 - Bahan Ajar E-Booklet Sistem Pencernaan
P. 28
1. Rongga Mulut
Rongga mulut
manusia terdiri dari :
1. gigi
2. langit-langit
lunak
3. uvula
4. amandel
5. lidah
Sumber: Modifikasi Campbel,et.al
Gambar 14. Rongga Mulut
Mulut merupakan jalan masuk untuk sistem pencernaan. Bagian
dalam mulut dilapisi oleh selaput lendir.
a. Gigi
Biasanya kita merasa malas makan jika sakit gigi. Mengapa? Gigi
berfungsi mencerna makanan secara mekanik sehingga makanan menjadi
halus. Makanan dipotong-potong oleh gigi depan (incisivus) dan dikunyah
oleh gigi belakang (molar, geraham) menjadi bagian-bagian kecil.
Menurut Soewolo dkk (2003 : 84) menyatakan manusia
memiliki empat jenis gigi untuk mengunyah makanan,
yaitu:
1. gigi seri, berbentuk pipih dan tajam untuk mengiris
makanan;
2. gigi taring, ujungnya yang runcing untuk mencabik
dan merobek makanan;
3. gigi pramolar (geraham depan), bentuknya berlekuk-
lekuk untuk mengiris dan melembutkan makanan;
Sumber: X.Com
Gambar 15. Jenis-jenis 4. gigi molar (geraham belakang), bentuknya berlekuk-
Gigi lekuk untuk melembutkan makanan.
Booklet Sistem Pencernaan Manusia 20