Page 32 - Bahan Ajar E-Booklet Sistem Pencernaan
P. 32
Di dinding lambung terdapat lendir yang melindungi sel-sel lambung
dari kerusakan yang disebabkan asam lambung. Jika jumlah asam terlalu
sedikit atau terlalu banyak dan terjadi kelainan pada lapisan lendir ini,
kerusakan pada lambung mengarah pada terbentuknya luka yang disebut
tukak lambung.
5. Usus Halus
Lambung melepaskan makanan ke dalam usus dua belas jari (duodenum)
yang merupakan bagian pertama dari usus halus. Otot yang mengatur
makanan dari lambung masuk ke duodenum adalah sfingter pylorus. Usus
halus merupakan saluran pencernaan yang paling panjang.
Usus halus (intestinum) merupakan tempat penyerapan sari makanan dan
tempat terjadinya proses pencernaan yang paling panjang. Usus halus adalah
tabung melingkar yang mengisi sebagian rongga perut di bawah lambung
dan hati (Saladin, 2021 : 952). Menurut Wijaya dkk (2009 : 38) usus halus
terdiri dari usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejunum), dan usus
penyerapan (Ileum).
Sumber: Kompas,com
Gambar 21. Usus Halus
Booklet Sistem Pencernaan Manusia 24